Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

111 Putra Asli Papua Dilantik Jadi Prajurit Tamtama TNI AD

Dibaca: 6 Oleh 08 Sep 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Sebanyak 118 siswa dilantik Panglima Kodam XVII/Cenderawasih Mayjen Hinsa Siburian sebagai Prajurit Tamtama TNI Angkatan Darat di Lapangan Pancasila, Rindam XVII/Cenderawasih, Sentani, Kabupaten Jayapura, Papua, pada Rabu (7/9/2016).

Sebanyak 111 dari 118 prajurit Tamtama yang dilantik merupakan putra asli Papua. Hal ini merupakan wujud nyata kebijakan TNI untuk memberdayakan putra Papua menjadi prajurit TNI.Lulusan terbaik pada pelantikan kali ini diraih oleh Prada Melkianus Swabra yang berasal dari Kabupaten Biak Numfor. Selain mendapatkan pendidikan tentang keprajuritan, mantan siswa Secata ini juga dibekali dengan berbagai ilmu lainnya seperti beladiri yang menjadi salah satu kemampuan andalan TNI-AD.

Pangdam dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat bagi 118 mantan prajurit siswa Tamtama atas keberhasilannya menyelesaikan pendidikan. Ucapan yang sama juga disampaikan kepada para orangtua dan keluarga prajurit yang baru dilantik.

“Saya berharap ilmu dan keterampilan yang kalian dapatkan di lembaga pendidikan XVII/Cenderawasih ini dapat dijadikan bekal untuk menempuh pendidikan lanjutan sesuai dengan kecabangan masing-masing,” kata Hinsa.

Baca juga:  APEL DANRAMIL DAN BABINSA JAJARAN KODIM 1704/SORONG

Ia pun menuturkan, para lulusan harus menghayati dan mengimplementasikan integritas kepribadian sebagai prajurit, pengetahuan dan keterampilan dasar keprajuritan serta mengimplementasikan pengetahuan dan keterampilan dasar golongan Tamtama.

“Negara menaruh harapan yang besar kepada kalian untuk mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia yang tercinta,” tegas jenderal bintang dua ini.

sumber: http://goo.gl/25PP5b http://goo.gl/uht6aO

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel