Skip to main content
Kostrad

SATGAS YONIF LINUD 432/KOSTRAD PANEN RAYA DENGAN MASYARAKAT MERAUKE

Dibaca: 76 Oleh 21 Jan 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Tahun Baru semangat baru bagi satuan penugasan Batalyon Infanteri Lintas Udara 432/WSJ/Kostrad di bumi ATW berkat kerja keras dan semangat yang tinggi bagi masyarakat satgas menuai hasil panen yang melimpah ”Walaupun di tengah kesibukan dalam patroli patok perbatasan menjaga keamanan dan pembinaan teritorial dgn masyarakat kami menyempatkan untuk menanam berbagai jenis tanaman serta bisa dinikmati masyarakat” Papar Mayor Inf Aji Mimbarno. S,AP selaku Dansatgas kepada Kepala Dinas Pertanian dan Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kab. Merauke pada saat mengikuti acara panen tanaman pangan ini (21/1).

Acara berlangsung di Pos Satgas Bim ini mengundang perhatian masyarakat, ketua LMA (Lembaga Masyarakat Adat) dan Kepala Distrik Elikobel dengan berbekal tanah 2 hektar yang berada disamping dan dibelakang Pos disertai berbagai macam tanaman pangan lainnya diantaranya jagung, kacang panjang, kangkung, singkong, gambat, terong, cabai, tomat, pisang dan semangka.

Pada kesempatan kali ini Satgas menuai hasil panen semangka dan jagung dengan total berat 2 ton berikut dengan sayur kangkung dan tomat setelah + 2,5 bulan menanam kesemuanya tanaman tsb. Selain dinikmati oleh anggota di Pos namun juga dinikmati pula oleh masyarakat.

Baca juga:  Divif 2 Kostrad Gembleng Siswa Wira Angkasa Akademi Malang Menjadi Lebih Baik

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel