Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

DANREM 174/ATW PIMPIN SERTIJAB DANDIM 1711/BOVEN DIGOEL

Dibaca: 1498 Oleh 21 Mar 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Jayapura (19/03) Komandan Kodim  1711/Boven Digoel , pada Rabu tanggal        19 Maret 2014 diserahterimakan dari pejabat lama Letnan Kolonel Inf Mahmud Riadinata kepada pejabat baru Letnan Kolonel Kav Eko Agus Nogroho  bertempat Aula L.B Moerdani Makorem 174/ATW. Danrem 174/ATW Brigjen TNI Bambang Haryanto, bertindak selaku Inspektur Upacara.

Danrem 174/ATW dalam amanatnya mengatakan, serah terima jabatan merupakan hal yang biasa dilakukan dalam lingkungan Angkatan Darat untuk kepentingan organisasi, dimana penempatan dan penyusunan personel dilakukan melalui suatu mekanisme sidang jabatan dan mempertimbangkan semua aspek khususnya profesionalitas keprajuritan. Sebagai salah satu Komando Kewilayahan Kodim 1711/Boven Digoel merupakan kepanjangan tangan Korem 174/ATW di daerah, guna menjabarkan kebijakan dalam rangka mengamankan dan mempartahankan kedaulatan bangsa, serta Integritas wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia khususnya di wilayah Boven Digoel.

Perlu dipahami bahwa pemberdayaan wilayah untuk kepentingan pertahanan negara memerlukan kemampuan manajerial yang baik yang harus dimiliki oelh setiap pimpinan di daerah tersebut, karena menyangkut keesiapan sumber daya, baik alam, penduduk dan seluruh potensi nasional yang ada diwilayahnya, sehingga dapat di berdayakan untuk sewaktu-waktu digunakan dalam rangka mengatasi berbagai bentuk ancaman. Ungkap Brigjen TNI Bambang Haryanto, S.Sos. M.M “.

Baca juga:  5 PEJABAT KODAM XVII/CENDERAWASIH DIGANTI

Hadir pada Upacara tersebut, Kasrem 174?ATW Kolonel Inf Ardiheri, para Kepala seksi Korem 174/ATW, para Dan/Ka Balak Disjan Korem 174/ATW, Ketua dan pengurus Persit KCK Koorcabrem 174 PD XVII/Cenderawasih,  para Perwira dan seluruh Prajurit Korem 174/ATW.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel