Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Jadikan Jati Diri Prajurit TNI Sebagai Abdi Negara dan Abdi Masyarakat

Dibaca: 715 Oleh 24 Mar 2014Tidak ada komentar
TNI Angkatan Darat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Aceh Utara. Diharapkan Para prajurit mampu menambah wawasan berpikir yang lebih Objektif terhadap persoalan yang dihadapi pada setiap tugas dan pemantapan Jati diri prajurit TNI sebagai Abdi Negara dan Abdi Masyarakat, sekaligus sebagai Satuan tempur yang dapat dihandalkan oleh pimpinan serta masyarakat dengan semboyan bersama Rakyat TNI kuat. Hal ini disampaikan oleh Komandan Korem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Hipdizah pada Upacara penutupan latihan pratugas PAM Ovitnas PT EMOI Batalyon Infanteri 113/Jaya Sakti. Tahun 2014. Bertempat Lapangan Simpang Landing, Lhokseukon, minggu (23/3).

Komandan Korem 011/Lilawangsa Kolonel Inf Hipdizah dalam sambutanNya mengatakan, Sebagaimana telah saya sampaikan pada Pembukaan lalu, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kesiapsiagaan satuan serta sebagai pedoman dalam pelaksanaan tugas pengamanan Objek Vital Nasional kedepan, agar satuan penugasan yang ditunjuk dapat lebih Profesional dan Proporsional.

Walaupun dengan waktu yang sangat singkat dan terbatas, saya mengharapkan agar seluruh Materi kegiatan yang di dapat selama mengikuti dan melaksanakan kegiatan latihan pratugas Pam Obvitnas Yonif 113/Jaya Sakti kali ini, dapat memberikan motivasi untuk terus meningkatkan kualitas diri prajurit dalam memahami Ilmu Dasar Tempur, pembinaan teritorial dan intelijen khususnya dalam latihan pengamanan Wilayah yang telah diselenggarakan dengan harapan sekaligus dapat di realisasikan dan di implementasikan dalam setiap pelaksanaan tugas.

Baca juga:  Pangdam IM Ingatkan Prajurit Tidak Terlibat Dalam Politik Praktis

Disamping itu juga sangat bermanfaat dan berdaya guna untuk membentuk karakter prajurit agar memiliki  jiwa korsa, dedikasi, loyalitas dan integritas pribadi yang berbudi luhur, semangat pantang menyerah dalam pengabdian kita sebagai aparat pertahanan Negara dan Manunggal bersama Rakyat. Ungkap Danrem 011/LW.

Diakhir Sambutan Danrem 011/LW berpesan. Pertama, tingkatkan terus budaya belajar dan berlatih secara terencana sehingga tugas pokok yang diembankan Negara kepada satuan dapat berhasil dengan baik dan optimal.

Kedua, inventarisasi kembali terhadap materiil yang digunakan dan personel yang dilibatkan serta yakinkan betul bahwa tempat latihan yang di tinggalkan Benar–benar  dalam kondisi aman dan steril.

Ketiga. evaluasi seluruh tahapan  pelaksanakan kegiatan latihan pratugas pengamanan Objek Vital Nasional Yonif 113/Jaya Sakti yang sudah dilakukan sebagai bahan acuan untuk keberhasilan latihan pada masa yang akan datang, serta laporkan hasil pelaksanaan latihan kepada komando atas pada kesempatan pertama.

Dan tak lupa marilah kita berdo’a kepada Tuhan yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang agar senantiasa memberikan petunjuk dan bimbingannya kepada kita semua, dalam melanjutkan tugas pengabdian terbaik kepada Masyarakat, Satuan, Bangsa dan Negara Kesatuan  Republik  Indonesia  tercinta, Tegas Kolonel Inf Hipdizah.

Baca juga:  Kodim Agara Latihan PHH, Siapkan Personel Sambut Pemilu

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel