Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

KOMANDAN KOREM 043/GATAM MEMBERIKAN PENGARAHAN KEPADA PERWIRA DAN BINTARA KOREM 043/GATAM TENTANG PROXY WAR

Dibaca: 7 Oleh 28 Okt 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Lampung, Para seluruh Perwira dan Bintara Makorem 043/Gatam pada hari Senin, tanggal 27 Oktober 2014, pukul : 08.00 WIB menerima pengarahan dari Komandan Korem 043/Gatam, Kolonel Arm Drs. Winarto, M.Hum bertempat di Gedung A. Yani Makorem 043/Gatam.

Dalam pengarahannya kepada para seluruh Perwira dan Bintara Makorem 043/Gatam, Komandan Korem 043/Gatam menyampaikan tentang Peran Pemuda Dalam Menghadapi Proxy War. Banyak cara yang dilakukan oleh suatu negara untuk menghancurkan musuh dalam suatu peperangan. Salah satu taktik yang digunakan dengan istilah Proxy War merupakan taktik perang dimana salah satu musuh mengunakan pihak lain atau pihak ketiga untuk menghancurkan lawannya.

Kurangnya kesadaran nasionalisme dan cinta tanah air kepada bangsa dan negara bagi pemuda dan pemudi merupakan juga peluang bagi musuh untuk menghancurkan suatu negara. TNI berkewajiban menjaga kedaulatan dan keutuhan negara mempunyai peran penting untuk memberikan pencerahan wawasan kebangsaan kepada generasi muda, sehingga diharapkan pemuda pemudi sebagai komponen bangsa tidak mudah terpengaruh oleh suatu paham dari kelompok atau musuh yang ingin menghancurkan bangsa, ujar Danrem.

Baca juga:  Danrem 045/Gaya: Ini Kegiatan Yang Luar Biasa

Komandan Korem 043/Gatam juga menyampaikan bahwa peran orang tua sangat penting dalam membina keluarga, terutama kepada putra dan putri agar jangan salah bergaul dengan hal hal yang berbau negatif . Tanamkan rasa nasionalisme kepada putra dan putri kita, sehingga mereka cinta tanah air dan dapat memberikan sumbangsih tenaga dan pikiran bagi kemajuan bangsa dan negara ini.

Hadir pula pada pengarahan tersebut, Kasrem 043/Gatam, Dan/ Ka Satdisjan Jajaran Korem 043/Gatam, Para Kasi Korem 043/Gatam dan Para Ka Balak Korem 043/Gatam. (Penrem 043/Gatam)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel