Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

TNI AD SOSIALISASIKAN PENYUSUNAN RENCANA STRATEGIS

Dibaca: 4879 Oleh 03 Okt 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Staf Perencanaan dan Anggaran TNI Angkatan Darat, Kamis (2/10/2014) melakukan  Sosialisasi tentang Penyusunan Dokumen Rencana Strategis (Renstra) di Lingkungan TNI AD Tahun 2015-2019 kepada para pejabat yang membidangi perencanaan di lingkungan Kodam II/Swj bertempat di Aula Nasution Kodam II/Swj.

Kegiatan sosialisasi yang dipimpin Letnan Kolonel Inf. Muklis dari Staf Perencanaan TNI AD tersebut dimaksudkan agar adanya perbaikan dan penyesuaian terkait tata cara penyusunan Rancangan Awal Renstra, Rancangan Renstra dan Renstra di lingkungan TNI AD  dapat dipedomani dalam penyusunan dokumen penjabarannya di tingkat Kotama/Balakpus.  Sehingga  diharapkan terlaksana proses perencanaan yang transparan, koordinatif, inovatif dan akuntabel sehingga dapat memberikan dampak positif pada penilaian Laporan Keuangan TNI AD TA 2014 menjadi ”Wajar Tanpa Pengecualian (WTP)” tanpa Paragraf Penjelasan.

Sementara Asrena Kasad Mayjen TNI Wiryantoro NK dalam psambutan tertulis yang dibacakan Ketua Tim sosialisasi menyatakan bahwa Sistem Perencanaan Pembangunan Pertahanan Negara (SPP Hanneg) merupakan pedoman bagi seluruh penyelenggara pertahanan negara dalam melaksanakan kegiatan perencanaan pembangunan pertahanan negara. Oleh karenanya TNI AD harus mempedomani mekanisme yang telah diatur pada sistem tersebut, termasuk didalamnya, proses penyusunan dokumen perencanaan pembangunan TNI AD.

Baca juga:  Korem 045/Gaya ikuti peletakan Batu pertama Madrasah Diniyah

Lebih lanjut dikatakan bahwa memahami adanya agenda nasional tentang suksesi kepemimpinan yang dapat mengakibatkan keterlambatan dokumen perencanaan strategis di tingkat pusat, maka untuk menjamin tetap berjalannya mekanisme sistem perencanaan dan pembangunan pertahanan negara, maka diterbitkanlah Rencana Strategis TNI AD tahun 2015-2019, yang selain penjabaran dari RPJP TNI AD tahun 2005-2024, juga agar dapat dijadikan pedoman dalam penyusunan dokumen perencanaan di tingkat Kotama/Balakpus TNI AD.

Hal senada juga disampaikan  Pangdam II/Swj Mayjen TNI Bambang Budi Waluyo dalam sambutan tertulis yang dibacakan Wakil Asisten Perencanaan Kodam II/Swj bahwa penyusunan dokumen rencana strategis TNI AD dimaksudkan untuk mewujudkan suatu perencanaan pembangunan TNI AD  sesuai dengan tujuan dan sasaran yang ditetapkan  dengan mengacu pada tugas pokok dan fungsi sesuai dengan skala prioritas. Untuk itu, Pangdam berpesan agar materi sosialisasi dalam penyusunan dokumen Renstra dilingkungan TNI AD benar-benar menjadi pedoman dan arah  dalam penyusunan dokumen Renstra Kodam II/Swj lima tahun kedepan.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel