Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

KODAM XVII/CENDERAWASIH KEHILANGAN PUTRA TERBAIK ASLI PAPUA ALMARHUM KOLONEL INF YAN ANDERSON SAROY

Dibaca: 2318 Oleh 30 Nov 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kodam XVII/Cenderawasih berduka telah dipanggil oleh Yang Maha Kuasa sosok putra daerah yang tegas dan bertanggungjawab serta mempunyai jiwa yang besar dalam memimpin Satuan Badan Pembinaan Administrasi Veteran dan Cadangan Kodam XVII/Cenderawasih (Babinminvetcaddam XVII/Cen). Almarhum Kolonel Inf Yan Anderson Saroy meninggal pada hari Jumat tanggal 28 Nopember 2014 pukul 02.25 WIT dirumah sakit Marthen Indey dikarenakan sakit. Persemayaman dirumah duka jalan Samratulangi Dok V atas no. 45 Jayapura dan akan dilaksanakan ibadah pelepasan jenazah dilanjutkan pemakaman di Taman Makam Bahagia (TMB) Waena pada hari Sabtu 29 November 2014 pukul 13.30 WIT.

Almarhum Kolonel Inf Yan Anderson Saroy, adalah sosok orang yang cinta keluarga, sosok yang peduli terhadap kegiatan adat, kegiatan sosial dan kegiatan keagamaan. Beliau dilahirkan di Jayapura pada 20 Maret 1968 dan menyelesaikan pendidikan Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA) di kota Jayapura. Setelah menamatkan SMA beliau bergabung di Angkatan Darat melalui pendidikan di Akademi Militer (AKMIL) Magelang dan dinyatakan lulus pada tahun 1989. Sebagai seorang Perwira yang cerdas, beliau telah menamatkan sekolah tertinggi di TNI Angkatan Darat yaitu Sekolah Staf dan Komando TNI Angkatan Darat (Seskoad) pada tahun 2004. Negara memberikan tanda jasa kehormatan atas pengabdian beliau yang tak mengenal lelah dan tanpa batas diantaranya adalah Bintang K.E.P Nararya, Satya Lencana Kesetiaan XXIV Tahun, Satya Lencana Seroja, dan Satya Lencana Dharma Nusa. Sebagai seorang tentara sejati berbagai penugasan operasi telah beliau laksanakan diantaranya adalah Operasi Seroja di Timor Timur pada tahun 1991 dan 1994. Berbagai jabatan militer telah beliau emban dengan suka cita dimulai menjabat sebagai Komandan Peleton II Kompi D Yonif 406/Candra Kusuma hingga menduduki jabatan Kababinminvetcaddam XVII/Cenderawasih. Almarhum Kolonel Inf Yan Anderson Saroy meninggalkan seorang istri yang bernama RR. Susanti. S.Sos. dan 4 orang putra yang bernama Gilbert H.A. Saroy, Gabriel D.A. Saroy, Geraldo V.A. Saroy dan Geovanni E.A. Saroy.

Baca juga:  Rindam XII/Tpr Gelar Rangkaian Kegiatan Peringati Hari Juang TNI AD dan HUT Ke-73 Infanteri

Kolonel Inf Yan Anderson Saroy adalah seorang putra daerah terbaik yang memiliki karier didunia militer cukup cemerlang, di usia yang baru menginjak 46 tahun sudah mendapat kepercayaan untuk menduduki jabatan Kolonel di Kodam XVII/Cenderawasih hingga dua kali. Ketegasan dan cinta kasih didalam memimpin merupakan ciri khas yang selalu membekas dihati anak buah yang pernah dipimpinnya. Beliau juga pernah mendapat kepercayaan untuk memimpin satuan komando teritorial di wilayah Merauke sebagai Komandan Kodim 1707/MRK dibawah Komando Korem 174/ATW.

Duka yang dialami Kodam XVII/Cenderawasih dirasakan pula oleh Papua karena telah kehilangan putra terbaiknya yang sudah mengukir prestasi di TNI Angkatan Darat. Masyarakat Papua khususnya kota Jayapura merasa sangat kehilangan dengan kepergian beliau untuk selama lamanya terutama dari pihak keluarga dan handai taulan. Beliau terlahir di kota Jayapura, mengabdi untuk terkahir kalinya di kota Jayapura dan menghembuskan nafas terakhir juga di kota Jayapura.

Kita semua berdoa semoga Arwah beliau diterima disisi Tuhan Yang Maha Esa sesuai dengan amal baiknya serta diampuni segala dosa-dosanya, bagi keluarga yang ditinggalkan semoga diberi ketabahan dan kekuatan serta dapat meneruskan cita-cita dan perjuangan beliau semasa hidupnya.

Baca juga:  220 Taruna Akmil Terima Pembekalan Dari Danpusintelad

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel