Skip to main content
Kodam Jaya

Serbuan Teritorial Konser Musik di Korem 051/Wkt

Dibaca: 828 Oleh 20 Nov 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Beberapa musisi diantaranya grup band Republik, Armada dan lain-lain  konser bersama Korem 051/Wkt dan RCTI di lapangan bola Makorem 051/Wkt, Jl Niaga raya Cikarang Baru Jababeka Rabu 19/11/2014. Lapangan yang becekpun tak menyurutkan semangat ribuan penggemar untuk menyaksikan konser tersebut.

Konser ini merupakan bagian dari kegiatan Serbuan Teritorial di semua lingkungan Korem 051/Wkt. Hadir Kasrem Letkol Inf Moch Zamroni yang mewakili Danrem didampingi Dandim 0509/Kab.BKS  Letkol Inf Zainul Bahar beserta para Kasi berserta jajarannya.

Dalam sambutannya Kasrem Letkol Inf Moch Zamroni sangat menyambut baik konser ini adalah bentuk serbuan teritorial, Sepintas bila kita mendengar kata serbuan terdengar sangar dan menyeramkan. Namun yang dimaksudkan disini hanyalah berupa aneka kegiatan sosial yang dilakukan oleh Korem 051/Wkt  bersama Satuan-Satuan jajarannya. Selain itu bersama dengan Pemerintah Daerah, Polri, para Tokoh Masyarakat dan berbagai elemen masyarakat, Korem 051/Wkt  menilai kegiatan seperti ini adalah sebagai bentuk kepedulian dan rasa tanggungjawab kepada Negeri guna memberikan hiburan kepada masyarakat Cikarang di seluruh  penjuru Bekasi, “Ujarnya”.

Baca juga:  Pangdam Jaya Pimpin Paparan Kesiapan Latma Safkar Indopura-34/2022

Sejumlah tembang yang dilantunkan Republik dalam lagu “Selimut Tetangga”. alunan gitar berbeda membuat lagu “Selimut Tetangga” lebih berwarna dan berhasil menggoyang ribuan orang yang menyaksikan. Pengunjung yang hadir dalam event ini adalah sekitar ribuan orang yang tidak hanya terdiri dari masyarakat sekitar Cikarang juga jajaran Muspida, perwakilan sejumlah perusahaan/pabrik di Kawasan Industri Jababeka Cikarang  serta perwakilan komunitas bisnis dan online. Autentikasi : Kapendam Jaya Kolonel Inf Mukhtar, S.IP

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel