Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

LOMBA BACA PUISI DAN PADUAN SUARA DALAM RANGKA HARI JUANG KARTIKA KE-69 TAHUN 2014

Dibaca: 1135 Oleh 13 Des 2014Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke-69 tahun 2014, Panitia pelaksana wilayah Sorong melaksanakan lomba baca Puisi dan lomba Paduan Suara tingkat SMU dan sederajat se Kota Sorong, yang dibuka langsung oleh Kepala Ajenrem 171/PVT Mayor Caj A. Gafar selaku Ketua Panitia, dihadiri oleh Pasi Ter Korem 171/PVT Mayor Kav Nasrudin, Ka Bintalrem 171/PVT Kapten Inf Sarbaini, S.Pd selaku Koordinator Lomba, para Dewan Guru bertempat di Aula Praja Vira Tama Korem 171/PVT Jl. Pramuka No. 1 Sorong-Papua Barat, Jum’at (12/12).

Lomba baca Puisi dan lomba Paduan Suara tingkat SMU dan sederajat se Kota Sorong ini dilaksanakan selain dalam rangka memperingati Hari Juang Kartika ke-69 tahun 2014, juga sebagai sarana untuk mengasah kemampuan para siswa-siswi untuk meraih prestasi dalam bidang seni serta untuk memberikan wawasan tentang kebangsaan kepada siswa-siswi agar lebih mengenal dan mendalami arti wawasan Kebangsaan serta Bela Negara. Disamping itu juga sebagai sarana berkomunikasi antara TNI dengan para siswa-siswi, sehingga diharapkan dapat membawa nilai positif bagi bagi para siswa-siswi pada umumnya. Disamping itu momentum Hari Juang Kartika dapat dijadikan sarana untuk menumbuhkan semangat nasionalisme dan memperkuat persatuan dan kesatuan khususnya bagi para siswa-siswi dan masyarakat Papua sebagai bagian dari pendidikan dan pembangunan karakter dan sebagai modal dasar dalam melaksanakan pembangunan di Indonesia.

Baca juga:  Jalin Silaturahmi, Pangdam XVII/Cenderawasih Berkunjung ke Kantor DPP GAMKI dan GMKI

Pelaksanaan lomba baca Puisi diikuti oleh 22 peserta dimana yang juara I diraih oleh siswa Hasanudin dari MAN Model Kota Sorong dengan nilai 1.126, juara II diraih oleh siswi Olivia dari SMK Negeri I Kota Sorong dengan nilai 1.046 dan juara III diraih oleh siswi Ulfa dari SMU Papua Kota Sorong dengan nilai 1.027. Sedangkan lomba Paduan suara diikuti oleh 4 peserta, dimana juara I diraih oleh SMA Negeri 3 Kota Sorong dengan nilai 1.270, juara II diraih oleh SMA Adven Kota Sorong dengan nilai 1.229 dan juara III diraih oleh SMA Negeri 2 Kota Sorong dengan nilai 1.203. (Prd/Cen).

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel