Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

23 KARATEKA KODAM II/SWJ PERSIAPAN HADAPI KEJURNAS

Dibaca: 1363 Oleh 03 Jan 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Palembang, Sebanyak 23 Karateka Kodam II/Swj persiapan menghadapi Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Karate Piala Panglima TNI III tahun 2014 yang akan digelar di GOR A.Yani Mabes TNI Cilangkap, Jakarta pada tanggal 15-16 Januari 2015 mendatang. Kejurnas Karate Piala Panglima TNI ini juga akan yang diikuti para atlet karate dari Mabes TNI, TNI AD, TNI AL dan TNI AU.

Untuk menghadapi Kejurnas tersebut, agar mampu meraih prestasi yang membanggakan, sejak tanggal 18 Desember 2014 lalu sampai dengan tanggal 10 Januari 2015 mendatang, para atlet karate Kodam II/Swj yang terdiri dari 20 prajurit pria dan 3 prajurit wanita (Kowad), melakukan berbagai persiapan dan latihan pemusatan (TC) di Jasdam II/Swj Km.9 Palembang dibawah Komandan Latihan, Kajasdam II/Swj Kolonel Inf Norman Saito.

Sementara sebagai pelatih adalah Lettu Inf Kuhon yang sehari-hari menjabat sebagai Kaur Pam Ops Jasdam II/Swj) dan Asisten Pelatih Serka Karimata Ginting yang sehari-hari menjabat sebagai Batimadya Tim-Tih Dodik Bela Negara Rindam II/Swj.

Baca juga:  Panglima TNI: TMMD Membangun Imunitas Bangsa

Setiap hari, pagi dan sore para atlet karate Kodam II/Swj yang merupakan atlet pilihan dari hasil seleksi prajurit di seluruh satuan jajaran Kodam II/Swj ini secara rutin dan serius melakukan latihan fisik maupun materi latihan karate pada nomor-nomor yang akan dipertandingkan.

Nomor-nomor yang akan dipertandingkan pada Kejurnas Piala Panglima TNI adalah Kelas Senior Putra yaitu Kata perorangan, Kata beregu, Kumite Perorangan –55 Kg, Kumite Perorangan -60 Kg, Kumite Perorangan -67 Kg, Kumite Perorangan -75 Kg, Kumite Perorangan -84 Kg, Kumite Perorangan + 84 Kg, Kumite Beregu Putra dan Best Of The Best Putra. Sedangkan dibagian Putri, monor yang dipertandingkan adalah Kelas Senior putri terdiri dari kata perorangan, beregu, kumite Perorangan( kelas -50 Kg, -55 Kg, -61 Kg, -68 Kg, +68 Kg) dan Best Of The Best Putri.

Para Atlet karate Kodam II/Swj yang akan bertanding pada Kejurnas Piala Panglima TNI tahun 2014 adalah 1. Serda Ardiansyah (Ba Jasrem 044/Gapo), 2. Praka Dodi.A (Ta Rem 044/Gapo),3. Pratu Dwi S (Ta Hubdam II/Swj), 4. Sertu Paujul K (Ba Yonif 200/Raider, 5. Praka Merdiansyah (Ta Yonif 200/Raider), 6. Pratu Riki (Ta Yonif 200/Raider), 7. Serda Aliyudin U ( Ba Yonif 141/AYJP), 8. Praka Supendi (Ta Yonif 141/AYJP), 9. Pratu A.S (Ta Yonif 143/TWEJ), 10. Prada Aboy S (Ta Yonif 143/TWEJ), 11. Kopda Ariyanto (Ta Yonif 144/JY), 12. Pratu Riki Hamid (Ta Yonif 144/JY), 13. Prada Rahmat (Ta Yonif 144/JY), 14. Kopda Imron R (Ta Yonif 144/JY), 15. Praka Sepriansyah (Ta Yonif 144/JY), 16. Pratu Marjoli (Ta Yonif 144/JY), 17. Serka Ahmad S (Ba Yonzipur 2/SG), 18. Praka Zihadin (Ta Yonzipur 2/SG), 19. Serda Agus Nurdin (Ba Yonzipu 2/SG) dan Praka Solikhul H (Ta Yonzipur 2/SG), sedangka dibagian putrid terdiri dari 1. Serda (K) Riska A (Ba Kesdam II/Swj), Serda (K) Agustria N (Ba Kesdam II/Swj) dan 3. Serda (K) Rakhel I.S.  (Pendam II/Swj)

Baca juga:  Danrem 042/Gapu Silaturahmi Gong Xi Fa Cai Dengan Mitra Korem

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel