Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Prajurit dan Masyarakat Bahu Membahu Bangun Talud Akibat Tebing Ambrol  

Dibaca: 37 Oleh 19 Jan 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Akibat hujan deras yang mengguyur beberapa hari ini di Desa Selopamioro Imogiri Bantul mengakibatkan tebing di bawah badan jalan utama Dusun Kedung JatiDesa Selopamioro Imogiri ambrol. Anggota TNI AD dari Kodim 0729/Bantul tepatnya jajaran Koramil-10 Kecamatan Imogiri Bantul diterjunkan untuk membantu warga, anggota TNI AD berbaju loreng bersama ratusan warga tersebut bahu-membahu menyiapkan bongkahan batu dan memasang talud brojong yang berisi batu tadi di lokasi kejadian.              

Kepala Dusun Kedung Jati Desa Selopamioro, Ngatio menuturkan, dampak kejadian tersebut kendaraan roda empat yang berada empat RT tidak bisa keluar,“Waktu itu hujan turun sangat deras sejak siang, awalnya tidak ada kejanggalan pasca hujan sepanjang hari itu,namun efeknya baru terasa setelah tebing di bawah jalan longsor otomatis jalan tidak mungkin dilalui kendaraan roda empat, padahal ini jalan satu-satunya,” ujar Ngatio.

Komandan Koramil – 10 Imogiri Bantul, Kapten  Arm Haryono mengatakan, pihaknya mengerahkan seluruh personelnya untuk membantu masyarakat, karena jika tidak segera dilakukan perbaikan, dapat dipastikan aktivitas perekonomian 97 kepala keluarga (KK) di empat RT wilayah itu lumpuh total. (Dispenad)

Baca juga:  Pengobatan Gratis Kepada Lansia Dusun Lorok Desa Tenggarejo

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel