Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Tentara Tidak Boleh Gendut

Dibaca: 383 Oleh 09 Jan 2015Tidak ada komentar
TNI Angkatan Darat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Komandan Korem 073/Makutarama Kolonel Kav Bueng Wardadi S.IP, M.H memberikan beberapa arahan seusai pelaksanaan Upacara Minggu pertama Bulan Januari 2015. Kegiatan tersebut berlangsung di Lapangan Apel Makorem, Senin (5/1).

Pada pengarahan tersebut, Danrem mengoreksi kegiatan upacara yang berlangsung, agar selalu dipersiapkan dengan baik menghindari kesalahan dalam pelaksanannya. Selain itu Danrem menekankan agar selalu berhati-hati dalam berkendara, baik roda dua maupun roda empat, karena kemaren ada salah satu anggota Kodim 0720/Rembang mengalami kecelakaan dan meninggal dunia. Diharapkan para anggota agar selalu berhati-hati, serta mempersiapkan kendaraan agar selalu dalam kondisi layak jalan.

Diakhir pengarahan, Danrem mengharap agar selalu menjaga kesehatan tubuh, menjaga berat badan dengan olahraga, serta perhatikan pola makan, jangan melebihi batas, sehingga menjadi gemuk, karena Tentara tidak boleh buncit perutnya. Hadir dalam acara, para Kasi/Pasi Korem, para Perwira Korem serta Dan/Kasatdisjan jajaran Korem 073/Makutarama. (Penrem 073/Makutarama)

Baca juga:  Pramuka SWK Jatibarang Dibekali Penanganan Ular Berbisa dan Survival

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel