Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Kasdam I/BB Buka Seminar Kebangsaan FKPPI

Dibaca: 19 Oleh 20 Agu 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kasdam I/BB Brigjen TNI Cucu Somantri buka Seminar Kebangsaan FKPPI tingkat Provinsi Sumut, Riau, Sumbar dan Kepri di Balai Prajurit Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km. 7,5 Medan, Kamis (20/8).

Dalam Sambutannya Pangdam I/BB Mayjen TNI Edy Rahmayadi yang dibacakan Kasdam I/BB Brigjen TNI Cucu Somantri mengatakan bahwa kegiatan seminar ini bertujuan untuk menyatukan pemahaman, gerak langkah dan tindakan khususnya bagi generasi muda bangsa dalam menghadapi ancaman nyata bangsa Indonesia, menuju tercapainya indonesia emas 2045. terkait dengan tujuan tersebut, permasalahan yang sangat mendasar bagi bangsa kita adalah mulai lunturnya nilai-nilai luhur bangsa Indonesia, seperti semangat persatuan dan kesatuan, semangat gotong royong dan rasa cinta terhadap tanah air, apabila dibiarkan dipastikan Negara Kesatuan Republik Indonesia akan terpecah-pecah dan pada akhirnya akan memudahkan kekuatan asing menguasai wilayah Indonesia seperti yang terjadi pada zaman penjajahan dahulu.

Lebih lanjut Pangdam I/BB mengatakan dalam membangun keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia tidak bisa dilakukan secara parsial melainkan membutuhkan peran segenap komponen bangsa dan harus dimulai sejak dini dengan memberikan dasar-dasar pandangan hidup secara universal sebagaimana yang terdapat dalam dasar negara kita, yaitu Pancasila. Selanjutnya Pangdam I/BB mengharapkan dengan adanya kegiatan ini, para peserta seminar dapat meningkatkan pemahaman tentang Wawasan Kebangsaan, Cinta Tanah Air dan dapat mengakomodir apa yang menjadi tujuan dari seminar ini, sebagaimana thema yang di kedepankan, yaitu ”Memperkokoh Penerapan Nilai Luhur Budaya Bangsa Sebagai Modal Utama Menuju Indonesia Emas 2045 ”. Oleh karena itu perlunya upaya-upaya nyata, khususnya oleh generasi muda keluarga besar TNI sebagai ujung tombak dan simpul pemersatu bangsa.

Baca juga:  PANGDAM I/BB HADIR SENI BUDAYA DAN HUT KE-III DPD KESATUAN BANGSO BATAK SEDUNIA

Dalam kesempatan tersebut Pangdam I/BB Mayjen TNI Edy Rahmayadi menyampaikan pengalaman Pangdam I/BB pada saat menjadi anggota FKPPI semasa itu, diharapkan untuk seluruh anggota FKPPI agar lebih bersatu terhadap sesama organisasi dan saling menghormati, jangan sampai ada terjadi bentrokan atau gesekan antara organisasi masyarakat. Diakhir kegiatan Pangdam I/BB juga memohon pamit selama menjabat menjadi Pangdam I/BB, selanjutnya akan mengemban tugas yang baru sebagai Pangkostrad.

Seminar Kebangsaan diikuti lebih kurang 500 orang dengan narasumber Pangdam I/BB Mayjen TNI Edy Rahmayadi, bapak Drs. H. Muhammmad D dan bapak DR. Ichwan Azhari, M.Phl,

Hadir dalam kegiatan tersebut para Staf Ahli Pangdam I/BB, Para Asisten Kasdam I/BB, Para Kabalakdam I/BB, Dandim 0201/BS, Para Dansat BS wilayah Medan, Para Pengurus Daerah FKPPI dan Generasi Muda FKPPI tingkat Provinsi Sumut, Riau, Sumbar dan Kepri.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel