Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Koramil 08/Kuta Baro Panen Padi Jenis Ciseriang Seluas 84 Ha

Dibaca: 4 Oleh 26 Agu 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Aceh Besar, Koramil 08/Kuta Baro dipimpin langsung Danramil 08/KB Kapten Inf Wibowo bersama BPP/PPL, Mantri Tani, Muspika, Keucik, Kapoktan dan seluruh masyarakat petani turun ke sawah melaksanakan panen raya padi jenis Ciseriang seluas 84 Ha di Desa Cot Cut, Kecamatan Kuta Baro,Aceh Besar, Selasa (25/8). Acara tersebut dihadiri oleh Pelaksana Harian (PLH) Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0101/BS Mayor Inf Syahrial dan Kaur Komsos Staf Ter Kodim 0101/BS Kpt Inf Nanang Junaedi.

Menurut Kasdim, kegiatan dan hasil sempel padi ubina  yang diambil ternyata dari 2,5 m x 2,5m dapat dihasilkan 5 kg, artinya dalam 1 Ha sawah dapat menghasilkan panen padi sebanyak 8 ton tetapi karena sawahnya luas dan tidak semua sawah dapat hasil yang sama maka diambil rata-rata untuk di wilayah desa Cot Cut dalam 1 Ha sawah dapat menghasilkan padi 7,2 Ton.

“Bila panen seluruhnya di Desa cot cut seluas 84 Ha, nantinya bisa  menghasilkan panen padi sebanyak 604,8 ton padi,”kata Mayor Inf Syahrial.

Baca juga:  Pangdam IM Pimpin Sidang Pemilihan Pusat Catam TNI AD Pulau Terluar

Lanjut Kasdim, selama 3 bulan saat mulai penanaman sampai akhir panen kendala yang dihadapi petani sangat banyak, mulai dari kekeringan, sampai timbulnya gangguan hama babi, tetapi karena kepedulian Danramil 08, babinsa bersama BPP/PPL, Mantri Tani, keucik, Kapoktan dan masyarakat petani maka segala kendala yang dapat menimbulkan kegagalan panen dapat diatasi.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel