Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Pramuka Saka Wira Kartika di Latih Prajutir Yonkav

Dibaca: 89 Oleh 21 Okt 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat
Prajurit Yonkav 11/Serbu Dam IM memberikan pelatihan Mountenering kepada 30 orang anggota Pramuka Saka Wira Kartika Yonkav 11/ Serbu di Kantor SAR Banda Aceh di Jl. Sultan Malikul Saleh No. 108, Lhong Raya, Banda Aceh. Selasa (20/10/15). Latihan tersebut dilaksanakan dalam rangka persiapan menjelang kegiatan Perkemahan Bhakti Pramuka Saka Wira Kartika se-Propinsi Aceh yang akan digelar pada tanggal 22 s.d. 25 Oktober 2015 di Aceh Jaya.

Materi latihan meliputi Snapling, Rafling dan peluncuran. Latihan pramuka tersebut untuk membentuk mental generasi muda yang berkepribadian dengan menanamkan kearifal bangsa sebagai wujudkan kesadaran bela negara. Selain itu juga untuk melatih ketangkasan anggota Pramuka untuk melintasi medan curam dan sulit untuk dilewati sehingga seluruh anggota Pramuka yang melaksanakan latihan ini mampu menaklukan seluruh materi Mounteenering dengan baik melalui prosedur keamanan yang ada.
Kapten Kav Wahyu Eka Suryawan selaku Pimpinan Kontingen Pramuka Saka Wira Kartika Yonkav 11/ Serbu mengungkapkan, latihan mounteenering yang terlaksana berkat kerja sama dengan Kantor SAR Banda Aceh ini diharapkan akan menjadi pengalaman dan modal sebagai pengetahuan penting bagi anggota Saka Wira Kartika Yonkav 11/Serbu dalam menghadapi kegiatan Perkemahan Bhakti Pramuka se-Propinsi Aceh tahun 2015 di Aceh Jaya.
Baca juga:  Diduga Pungli, Oknum TNI Diproses

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel