Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Kepedulian Kodim Bangkalan, Dukung Keberhasilan Program KB

Dibaca: 17 Oleh 06 Nov 2015Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kegiatan bhakti Tentera Nasional Indonesia (TNI) manunggal KB kesehatan membantu keberhasilan program Keluarga Berencana.  Mengingat upaya menekan laju pertambahan penduduk merupakan tanggungjawab bersama, tak terkecuali TNI.

Begitu juga yang dilakukan jajaran Kodim 0829/Bangkalan.  Kegiatan Babinsa Koramil 0829/10 Galis, Sertu Fausi dan Serda Sunari mengikuti sosialisasi Program Manunggal KB dan Kesehatan di Desa Lantek Timur, Galis Bangkalan.

“Pencanangan manunggal KB merupakan langkah yang tepat dalam upaya mewujudkan keluarga kecil bahagia, serta upaya untuk menanggulangi terjadinya gizi buruk pada anak balita, angka kematian ibu dan pertambahan penduduk di Kabupaten Bangkalan,” ujar Dandim 0829/Bangkalan, Letkol Sunardi Istanto saat ditemui di Makodim 0829/Bangkalan, Kamis, (5/11)

Sedangakan salah satu petugas kesehatan dari Puskesmas Galis, Bidan Jujuk, menjelaskan materi sosialisasi tentang tujuan dan pengenalan program KB kesehatan, tata cara mnggunakan alat KB, memilih jenis alat KB yang sesuai, serta menjelaskan dampak dan efek dari KB.

Baca juga:  Di hadapan Prajurit Kodim 0309/Solok, Pangdam I/BB : Jangan Lakukan Pelanggaran Sekecil Apapun

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel