Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

Acara Pisah Sambut Kepala Staf Kodim 0804/Magetan

Dibaca: 146 Oleh 11 Jan 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Korem081/DSJ. Pergeseran personel atau pergantian jabatan dalam dunia kerja sudah menjadi hal yang biasa.  Pergantian jabatan merupakan penyegaran dan kebutuhan organisasi.  Itu berlaku juga dilingkungan KODIM 0804/Magetan.  Letkol. Inf. Herwin Rizayan S.I.P, memimpin acara serah terima Kepala Staf Kodim (Kasdim) dari Mayor Inf Hery Suprapto Wardoyo bertempat di Aula Makodim.

Mayor Hery Suprapto Wardoyo selanjutnya menjabat Kapenrem 081/DSJ Madiun. Sedangkan mayor Suyono sebelumnya menjabat Pabung Kodim 0803 Madiun.

Setelah melaksanakan acara serah terima jabatan Kepala Staf Kodim 0804/Magetan dari Mayor Inf Hery Suparto Wardoyo kepada Mayor Inf Suyono di Aula Makodim 0804/Magetan hari Jum,at 8 Januari 2016, pada hari yang sama dilaksanakan acara pisah sambut Kepala Staf Kodim 0804/Magetan bertempat di Aula Makodim 0804/Magaetan Jl. Jenderal Sudirman No.42 Magetan.

Acara pisah sambut diawali dengan pesan dan kesan pejabat lama Mayor Inf Hery Suprapto Wardoyo selama menjabat di Kodim 0804/Magetan, dilanjutkan dengan perkenalan oleh pejabat baru Mayor Inf Suyono kepada seluruh anggota Kodim 0804/Magetan.

Baca juga:  Kodim 0830/Surabaya Utara Gelar Apel Kendaraan Bermotor

Komandan Kodim 0804/Magetan Letnan Kolonel Inf Herwin Rizayan SIP dalam sambutannya mengatakan Alih tugas dan jabatan ini adalah realisasi kebijaksanaan pimpinan TNI AD yang mencerminkan bagian dari proses pembinaan personel dan pembinaan satuan yang berkesinambungan, sesuai dengan tuntutan perkembangan dan kebutuhan organisasi. Disamping itu, alih tugas dan jabatan merupakan prinsip yang senantiasa dipegang teguh secara konsisten untuk mengembangkan kapasitas kepemimpinan dan manajerial serta profesionalitas keprajuritan para perwira di lingkungan TNI AD.

Untuk memeriahkan acara pisah sambut Kepala Staf Kodim 0804/Magetan ini diiringi dengan hiburan sederhana namun tetap meriah guna lebih menambah suasana keakraban dan persaudaraan antar anggota. Authentikasi Kapenrem 081 Mayor Inf Budi Yuwono, S. Sos.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel