Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Koramil Model 05 Kodim 0106 Bantu Warga Korban Puting Beliung

Dibaca: 7 Oleh 29 Mar 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Prajurit Koramil Model 05/Lampahan Kodim 0106/Aceh Tengah yang dipimpin langsung oleh Danramil Kapten Czi Aef Mukhran Halid Senin (28/3/16) terjun langsung ke lokasi guna membantu masyarakat yang tertimpa musibah angin puting beliung di Kecamatan Timang Gajah, Kabupaten Bener Meriah, Aceh.

Kejadian berawal dari hujan deras yang menguyur kawasan tersebut Minggu 27 Maret 2016 pukul 17.30 Wib. Tiba-tiba angin puting beliung datang dan memporak-porandakan atap dan barang milik penduduk setempat, akibatnya 4 rumah di tiga Desa rusak, 1 rumah tergenang air dan ada beberapa pohon tumbang sehingga listrik di Daerah kawasan Timang Gajah mati beberapa jam. Sejauh ini belum ada informasi korban jiwa akibat amukan angin puting beliung itu hanya rumah saja yang rusak.

Usai kejadian Masyarakat, BNPB, Damkar bersama Anggota TNI dari Koramil Model 05/Lampahan Kodim 0106 ikut bergotong royong untuk membersihkan puing-puing  dan rumah Warga yang rusak ringan juga diperbaiki. Dampak dari bencana alam itu, Warga yang mengalami musibah terpaksa harus mengungsi ke rumah saudara mereka.

Baca juga:  KODIM 1002/BRB MELAKSANAKAN BERSEPEDA

Rumah yang rusak akibat musibah ini masing-masing di Desa Mude Benara milik Mukasih Yoga dengan kondisi atap rumah terbongkar, Desa Fajar Harapan Milik Nasib atap rumah terbongkar, Desa Lampahan Timur milik Munir dengan kondisi atap rumah terbang, Desa Lampahan Timur Milik Ida Salon seng berterbangan ke luar, dinding lantai luar mesjid di Desa Mude Benara terjadi erosi. Satu rumah milik Seira Warga Desa Lampahan Barat juga terendam banjir. Kejadian bencana puting beliung ini juga terjadi di daerah lain yaitu di desa Wih Durin kecamatan Silih Nara kabupaten Aceh Tengah yang terdapat 3 rumah dengan atapnya rusak.

“Kami pihak Koramil melakukan pembenahan dan perbaikan rumah warga yang mengalami kerusakan serta menyingkirkan pepohonan tumbang yang melintang dijalan hal ini bertujuan untuk saling membantu masyarakat sebagai wujud bahwa kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Anggota Koramil juga selalu siap dan bertindak cepat sewaktu-waktu bila diperlukan oleh Masyarakat ” tegas Kapten Aef dilokasi.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel