Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Karya Bhakti Membersihkan Timbunan Tanah Longsor

Dibaca: 59 Oleh 25 Mei 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Sejumlah anggota Koramil 14/Gumelar Kodim 0701/Banyumas melaksanakan karya bhakti di jalan hutan pinus milik Perhutani petak 31a yang masuk wilayah Desa Samudra Kec. Gumelar.

Pelaksanaan Karya Bhakti tersebut membersihan timbunan tanah longsor yang menutup jalan panjang 20 m lebar 3 m dan tinggi tebing 25 cm di beberapa titik yang menimpa ruas jalan. Hadir dalam giat tersebut Anggota Koramil Gumelar 5 orang, Perhutani, Linmas Desa Samudra, Perangkat Desa Dermaji dan warga masyarakat. (23/5/2016)

Dandim 0701/Banyumas Letkol Inf Erwin Ekagita Yuana, S.I.P yang disampaikan Danramil 14 Gumelar Kapten Inf Daryoto menghimbau kepada masyarakat pada saat ini sudah mulai masuk musim penghujan , oleh karna itu mari kita /masyarakat harus waspada, karena Kecamatan Gumelar dan sekitarnya adalah daerah yang rawan tanah longsor, maka dari itu mari kita jaga kelestarian alam, sehingga alam akan selalu bersahabat dengan kita. Babinsa harus aktif memantau wilayah, terutama wilayah binaannya agar mengetahui setiap permasalahan yang terjadi. (Koramil 14/Gumelar)

Baca juga:  Penyuluhan Hukum Agar Anggota Tidak Melanggar

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel