Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Lagi, Dosen UMK Beri Penyuluhan di Arena TMMD Kodim Demak

Dibaca: 45 Oleh 20 Mei 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

DEMAK– Lagi dosen Universitas Muri Kudus, memberi penyuluhan kepada warga Desa Trengguli, Kecamatan Wonosalam, Demak di program TMMD Regiler ke-96 Kodim Demak, Kamis (19/05/2016).

Kali ini, dosen yang menyampaikan penyuluhan,RidwanBudi Pramono, S.Psi, M.A, dengan materi,tentang Pengawasan Terhadap Anak yang di sampaikan oleh di balai desa Trengguli kecamatan Wonosalam Demak.

Menurut Ridwan, tahapan remaja adalah tahapan hidup manusia yang mana pikiran mereka tidak stabil dan sangat gampang untuk digoyahkan. Maka dari itu sebagai orang tua yang peduli terhadap anaknya, mereka seharusnya mampu memberikan nasehat untuk membimbing anaknya agar dapat mengendalikan hawa nafsu. ‘’Jika hawa nafsu tidak dapat dikendalikan maka kehidupan manusia akan menimbulkan pikiran- pikiran yang tidak baik sehingga akan terjadi hal yang tidak baik pula,”ungkapnya.

Dosen Fakultas PsikologiUMK itu menambahkan,perhatian orang tua pada saat tahapan remaja bagi sang anak sangatlah penting untuk membangun karakteristik yang bagus bagi kehidupan sang anak yang akan datang.

Disana sang anak akan mencontoh perilaku yang diberikan orang tua kepadanya dan kalau orang tua memberi contoh atau sikap yang tidak baik disana lah letak kesalahan orang tua yang tidak bisa masuk ke kehidupan sang anak dengan baik,”tambahnya.

Baca juga:  Jembatan Gantung Randumukti Waren-Purworejo Selesai Direnovasi Kodim 0710/Pekalongan

Jadi bagi orang tua yang ingin mengetahui atau mengawasi kehidupan sang anak pada masa remaja, masuklah ke kehidupan sang anak dengan menjadi sahabat yang mengerti apa yang di inginkan sang anak pada masa remajanya, sehingga orang tua dapat mendidik sang anak dengan cara halus. Dan sang anak tidak akan ada keinginan untuk berbohong kepadanya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel