Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

PPBN Dan Wasbang Materi MOS Di Garung

Dibaca: 4 Oleh 26 Jul 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Dinas Pendidikan Kabupaten Wonosobo dalam surat edaran, yang ditujukan kepada sekolah menengah pertama dan lanjutan agar pada pelaksanaan Masa Orientasi Siswa (MOS) tahun ajaran 2016/2017 tidak dalam bentuk fisik, namun untuk lebih menekankan membangunan karakteristik mental positif para siswa. Seperti yang ada di SMPN 3 Garung Danramil-04/Garung Kapten Inf Samsuri memberikan materi PPBN dan WASBANG kepada siswa baru sejumlah 184 anak. Selasa (25/7)

Kegiatan MOS, selain sebagai bentuk pengenalan siswa baru terhadap guru teman dan lingkungannya, serta dalam rangka mempersiapkan diri mengikuti proses kegiatan belajar mengajar (KBM) para siswa di sekolah yang baru, juga perlu diberikan materi bela negara dan wawasan kebangsaan. Sedang sebagai pemberi materi PPBN dan WASBANG pihak sekolah bekerjasama dengan Koramil setempat, untuk memberikan pencerahan kepada siswa baru.

Pembangunan karakteristik mental positif para siswa dan pemberian materi bela negara dan wawasan kebangsaan pada kegiatan MOS tersebut, selain selain sebagai bentuk pengenalan siswa baru terhadap guru, teman, serta lingkungan di sekitar sekolah. MOS masih sangat diperlukan, karena selain memberikan nilai positif dan menyenangkan terhadap lingkungan pendidikan bagi siswa baru. Kegiatan ini dinilai penting, karena selain sebagai adaptasi para anak didik baru, serta untuk mengenalkan lingkungan di jenjang pendidikan yang baru, siswa juga akan mendapatkan pengalaman-pengalaman sebagai dasar membangun karakter siswa, demi kelancaran dalam proses belajar di sekolah,”tutur Samsuri.

Baca juga:  Pengenalan Wawasan Kebangsaan Sejak Dini

Bela Negara adalah sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 dalam menjalin kelangsungan hidup bangsa dan negara yang seutuhnya. Untuk itu Danramil berpesan kepada para siswa agar giat dalam menuntut ilmu yang berkaitan dengan teknologi agar tidak ketinggalan dengan Negara Luar. Namun 4 pilar kebangsaan harus tetap dipedomani yaitu Pancasila, Undang-Undang Dasar RI Tahun 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia agar kita tidak mudah diadu domba yang dapat memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa. Jelas Danramil Kapten Inf Samsuri.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel