Skip to main content
Kodam XVI/Pattimura

TNI dan Polri Bersihkan Masjid Sambut Idul Fitri

Dibaca: 5 Oleh 03 Jul 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Korem 152/Babullah, Polda Maluku Utara dan Lanal Ternate melaksanakan Karya Bhakti pembersihan Masjid Al Munawar Komplek, Minggu (03/07).

Kegiatan yang diawali dengan apel pengecekan tersebut nampak hadir dalam kegiatan tersebut Danlanal Ternate Letkol Laut (P) Afrizal, Kasi Ops Korem Mayor Inf Indra serta Pejabat lingkup Polda Malut serta  diikuti 297 personel gabungan dari Polda Malut, Korem 152/Babullah, Sat Brimobda Malut, Balak Rem, Kodim 1501/Ternate, dan Polres Ternate. Para personel TNI Polri usai dibagi sektor pembersihan dengan segera menyebar dan melakukan pembersihan dimulai dari Bagian Dalam masjid hingga pekarangan masjid Terbesar sekaligus kebanggaan masyarakat Kota Ternate tersebut. Tanpa memakan waktu lama akibat keseriusan serta niat tulus beribadah dari masing-masing personel Masjid Al Munawar sudah nampak lebih bersih dan rapi diharapkan dapat meningkatkan kekhusuan jemaah untuk melakukan ibadah.

Dalam keterangannya Kapenrem 152/Babullah Mayor Inf Anag Setyoadi, S.E. menyampaikan bahwa kegiatan pembersihan ini merupakan inisiasi dari Kapolda Malut dan Danrem 152/Babullah karena selama Bulan Suci Ramadhan ini Forkopimda secara rutin melaksanakan ibadah itikaf menyongsong malam Lailatul Qadar di masjid tersebut, pembersihan ini pun dalam rangka menyambut datangnya hari kemenangan bagi masyarakat muslim, selain itu juga diharapkan apabila kondisi masjid yang bersih dapat meningkatkan kehusuan para jemaah untuk melaksanakan ibadah puasa. (Penrem 152/Babullah)

Baca juga:  Prajurit TNI Berhasil Amankan 1 Pucuk Senjata Ilegal

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel