Skip to main content
Kodam XII/Tanjungpura

Berikan Rasa Aman, Pangdam dan Kapolda Tinjau Pengamanan Malam Natal di Kalbar

Dibaca: 154 Oleh 26 Des 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Panglima Kodam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., Ph.D, bersama Kapolda Kalbar Irjen Pol Drs. Musyafak S.H., M.M. melakukan peninjauan dibeberapa Gereja yang sedang menggelar Misa Natal dan pos pengamanan serta pos pelayanan Operasi Lilin 2016 di kota Pontianak, Sabtu (24/12) malam.

Pangdam bersama Kapolda juga melakukan pengecekan di Pos Pelayanan Jalan Gajah Mada depan Gereja Kristen Kalimantan Barat (GKKB). Dimana Gereja tersebut, mayoritas umatnya Warga Negara Indonesia Keturunan Tionghoa. Dalam kesempatan itu, Pangdam dan Kapolda juga sempat melakukan pengecekan ke dalam Gereja dan menemui para Jamaah yang baru saja selesai mengikuti Misa.

Usai kegiatan di Gereja Kristen Kalimantan Barat, kedua petinggi TNI dan Polri ini melanjutkan peninjauan kegiatan Misa di Paroki Katedral Kalimantan Barat.

Dalam kunjungannya, Pangdam dan Kapolda melakukan dialog dengan Pastur Samuel di Gereja Kristen Kalimantan Barat dan Uskup Agung, Mgr Agustinus Agus di Paroki Katedral.

Selama dialog, kedua Tokoh Agama tersebut menyampaikan apresiasi kepada TNI dan Polri yang telah menjaga Wilayah Kalimantan Barat sangat kondusif, sehingga umat Nasrani dapat melaksanakan Misa di Gereja-Gereja dengan lancar dan aman tanpa ada aral yang merintanginya.

Baca juga:  Kodam Tanjungpura Bantu Warga Operasi Katarak Gratis

Usai melakukan pengecekan Gereja, kedua Petinggi TNI dan Polri ini melakukan pengecekan di Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan yang ada disekitar Gereja maupun yang ada dilokasi-lokasi keramaian.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel