Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Pangdam I/BB Resmikan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gereja Oikumene

Dibaca: 111 Oleh 23 Feb 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Pangdam I/BB Mayjen TNI Lodewyk Pusung resmikan peletakan batu pertama pembangunan Gereja Oikumene di Asrama Gaperta, Jalan Kapten Abdul Manaf Lubis Gaperta Medan, Rabu (22/2).

Pangdam I/BB Mayjen TNI Lodewyk Pusung dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Direktur PT. Pelindo dan Presiden Komisaris PT. Kuala Gunung serta semua pihak yang turut andil dalam pembangunan Gereja Oikumene.

Pangdam berharap, dengan dibangunnya Gereja tersebut akan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan umat Nasrani yang berada di Asrama Gaperta serta warga sekitar. Sehingga terwujud umat nasrani yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam kehidupan pribadi, bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.

“Saya berharap setiap prajurit maupun PNS di lingkungan Kodam I/BB rajin beribadah untuk memperkuat iman, sehingga sudah pasti dapat terhindar dari pengaruh narkoba yang sangat membahayakan Indonesia khususnya Sumatera Utara,” tegasnya.

Adapun tema acara pembangunan Gereja yaitu “Dan Batu Yang Kudirikan Sebagai Tugu Ini Akan Menjadi Rumah Allah” (Kejadian 28:22a). Lewat tema tersebut, umat Kristiani dengan tekad yang kuat untuk saling membantu dan berbagi tugas dalam pelaksanaan pembangunan rumah ibadah dapat terlaksana.

Baca juga:  Kasad Pimpin Laporan Korps Kenaikan Pangkat Pati TNI AD dan Sertijab Dirajenad

Sementara itu Pendeta Dr. Eden Siagian mewakili Ketua PGI mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pangdam l/BB Mayjen TNI Lodewyk Pusung beserta jajarannya yang ikut serta mendukung pembangunan Gereja Oikumene.

“Dengan adanya pembangunan Gereja Oikumene semoga dapat mempersatukan kita dengan tidak membedakan suku, agama dan keyakinan yang lainnya. Kita do’akan bersama agar pembangunan Gereja Oikumene segera terwujud dan berjalan dengan lancar,” ungkapnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasdam I/BB Brigjen TNI Tiopan Aritonang, SIP, Irdam I/BB, Staf Ahli Pangdam I/BB, Staf Khusus Pangdam I/BB, Para Asisten Kasdam I/BB, Para Kabalakdam I/BB, Para Dansat BS jajaran Kodam I/BB. Direktur Utama PT. Pelindo I (Persero) Bambang Eka Cahyana, Presiden Komisaris PT. Kuala Gunung Johan Alfi, Pendeta Murwanto Moesamo, S.Th. M.Min, Pastor Ambrosius Nainggolan, Ofm.Cap dan Pendata Dr.Eden Siagian mewakili Ketua PGI. (Pendam I/BB)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel