Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Siswa “ Serang” Motor Senyum Babinsa

Dibaca: 83 Oleh 31 Mar 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Suka Makmue . Dalam rangka menumbuhkan minat baca di lingkungan sekolah, Kopda Didi Babinsa Koramil 09/Seunagan Timur mensosialisasikan Motor Senyum Babinsa di sekolah SMP 2 Keude Linteng Kec Seunagan Timur Kab Nagan Raya, Kamis (30/3). Motor Senyum yang dimaksud adalah motor yang dimodifikasi dan berisi buku-buku bacaan, digunakan babinsa sebagai sarana komunikasi sosial sekaligus untuk memenuhi buku bacaan bagi siswa dan anak-anak di wilayah binaannya.
Danramil 09/Seunagan Timur Letda Inf Sutiyar mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu program Serbuan Teritorial yang direncanakan komando atas dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI– Rakyat dan upaya merebut hati dan pikiran masyarakat. Animo siswa cukup tinggi, ini dibuktikan saat Babinsa memarkirkan Sepeda Motor langsung dikerumunin para siswa. Hal ini dilakukan pada saat pada jam istirahat sekolah,” katanya.
Ia juga menyebutkan, adapun buku-buku bacaan yang dibawa antara lain, buku agama, pertanian, perikanan, perkebunan, sosial, cerita bergambar dan lain-lain. Dengan adanya Motor Senyum Babinsa di kalangan pelajar dapat menambah wawasan tentang dunia pendidikan, sehingga mampu melahirkan generasi bangsa yang memiliki wawasan yang tinggi”, tutup Danramil.

Baca juga:  Danrem 011/Lilawangsa Sambangi Ulama Aceh Utara

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel