Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Berharap Panen Sesuai Target, Babinsa Dorong Petani Percepat Masa Tanam

Dibaca: 858 Oleh 19 Apr 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Sorong. Dalam rangka mengajak serta memotivasi para petani untuk memulai tanam padi pertama, Babinsa Koramil 1704-01/Sorong Timur, Pelda Giyanto melaksanakan tugas pendampingan petani di Kelurahan Malagusa Distrik Aimas Kabupaten Sorong. Selasa (18/04/17).

Tugas pendampingan yang dilaksanakan Pelda Giyanto merupakan tugas dalam rangka realisasi percepatan masa tanam sebagai wujud pelaksanaan upaya khusus swasembada pangan. Kondisi cuaca yang belum mendukung membuat kebanyakan petani menunggu saatnya hujan turun. “Mereka akan memulai penyemaian dan pengolahan tanah saat musim penghujan tiba,” terang Pelda Giyanto. Kondisi ini akan membuat tidak terpenuhinya target waktu masa tanam kedua, dan itu akan merugikan para petani sendiri,” lanjutnya.

WhatsApp Image 2017-04-19 at 07.01.57

Dengan percepatan masa tanam pertama secara otomatis masa panen pun akan lebih awal, sehingga untuk masa tanam kedua nanti tidak ada keterlambatan dan selanjutnya masih cukup waktu untuk menanam palawija khususnya kedelai atau jagung. “Karena sesuai dengan program pemerintah selain padi yang menjadi target swasembada pangan para petani juga harus menanam kedelai dan jagung,” terang Babinsa.

Baca juga:  Prajurit dan PNS Korem 171/PVT Laksanakan Bintal Rohani

Babinsa melaksanakan pendampingan kepada para petani untuk menyemai dan menanam padi jenis Ciherang. Padi jenis Ciherang diyakini merupakan jenis padi unggulan dengan umur tanam relatif singkat, tahan terhadap hama, tekstur nasi yang dihasilkan lebih pulen dan wangi dan tidak kalah pentingnya bahwa harga benih padi Ciherang lebih murah.

Setelah Babinsa melaksanakan pendampingan kepada beberapa petani, hampir seluruh petani di wilayah Kelurahan Magusa mengikuti dan melaksanakan penyemaian serta pengolahan tanah. Mereka termotivasi dengan petani yang sudah mulai melakukan penyemaian. “Syukurlah para petani lain mulai mengikuti kita, harapan saya hasil panen akan sesuai target yang diharapkan,” kata Babinsa

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel