Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Dalam Bertugas Dibutuhkan Kebersamaan dan Kekompakan

Dibaca: 8 Oleh 27 Apr 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Aceh Selatan. Danrem 012/Teuku Umar Kolonel Inf Nefra Firdaus melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah Kodim 0107/Aceh Selatan, di Desa Lhok Bengkuang, Kecamatan Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan, Rabu (26/04/2017).

Kedatangan Danrem 012/TU beserta istri disambut oleh Dandim 0107/Asel Letkol Kav Hary Mulyanto serta warga Kodim 0107/Aceh Selatan dengan iringan Tari Ranup Lampuan yang ditampilkan oleh anak-anak prajurit dan pengalungan bunga sebagai bentuk tradisi penyambutan dan memuliakan tamu.

Danrem 012/TU Kolonel Inf Nefra Firdaus mengatakan, dalam melaksanakan tugas dibutuhkan kebersamaan dan kekompakan. “Kebersamaan akan melahirkan semangat persaudaraan yang kuat antar prajurit, jangan pernah berbuat pelanggaran, sehingga tugas yang diemban dapat dilaksanakan dengan baik dan terarah,”ujarnya.

“Hindari setiap pelanggaran kecil maupun berat, jangan sampai memaksa Danrem untuk melakukan pemecatan karena sungguh sangat disayangkan dan akan menyesal nantinya,”tegas Kolonel Inf Nefra Firdaus.

Danrem menyampaikan, seorang prajurit harus terus menjaga fisik, mental dan kesehatannya agar dapat meningkatkan karier. “Dengan kesehatan yang prima akan melahirkan prajurit yang tangguh dan kuat dalam menjalankan tugas,”sambungnya.

Baca juga:  Utamakan Faktor Keamanan, Satgas Yonif 713 Obati Masyarakat

Dalam arahannya, Danrem mengingatkan juga kepada Ibu-Ibu Persit agar menjaga kehormatan keluarga dan tidak mudah terpengaruh dengan perkembangan modernisasi yang dapat menghancurkan keluarga. “Beri dukungan kepada suami dalam bertugas karena kesuksesan suami juga ditentukan oleh istri,”tuturnya.

Hadir pula dalam kunjungan Danrem ini diantaranya, Kasilog Korem 012/TU Letkol Inf M Syahroni, Kasipers Korem 012/TU Mayor Inf Nasrun Nasution, Dandenpom Meulaboh Mayor CPM Suharto, para Danramil dan Perwira staf Kodim 0107/Asel dan Ketua Persit KCK Cabang XXIX Ny. Hary Mulyanto.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel