Skip to main content
Kodam XVI/Pattimura

Pengabdian Melalui Prajurit TNI AD Sudah Menjadi Pilihan Terbaik

Dibaca: 265 Oleh 18 Apr 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Panglima Kodam (Pangdam) XVI/Pattimura Mayjen TNI Doni Monardo memimpin Upacara Penutupan Pendidikan Pertama Tamtama TNI AD Gelombang II Tahap I TA. 2016, bertempat di lapangan upacara Makorindam XVI/Pattimura, Desa Suli Kecamatan Salahutu, Kabupaten Maluku Tengah.

Penutupan Pendidikan Pertama Tamtama TNI AD Gelombang II Tahap I TA. 2016 ditandai penyematan tanda pangkat Prajurit Dua serta penyerahan ijazah kepada Prajurit lulusan terbaik oleh Pangdam.

Pendidikan Pertama Tamtama TNI AD Gelombang II Tahap I ini diikuti oleh 380 orang calon Tamtama Prajurit Karier.

Dalam amanatnya Pangdam mengatakan selaku Pangdam dan pribadi mengucapkan ”Selamat” kepada para mantan siswa Dikmata TNI AD Gelombang II Tahap I Tahun 2016 yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan pembentukan Tahap I sekaligus dilantik dan disumpah dengan pangkat Prajurit Dua Tamtama TNI Angkatan Darat. “Hasil yang kalian raih hari ini tidak datang secara tiba-tiba. Namun melalui proses panjang mulai dari tahap seleksi penerimaan sampai dengan pendidikan pertama selama kurang lebih lima bulan untuk ditempa kemampuan fisik, akademik maupun mental untuk menjadi prajurit TNI Angkatan Darat yang andal,” ujar Pangdam.

Baca juga:  Pertahanan yang Kuat Berasal dari Rakyat yang Sejahtera

Berhubungan dengan hal itu, saya ingatkan, jangan sekali-kali melanggar sumpah yang telah kalian ucapkan, dimanapun, kapanpun dan dalam keadaan bagaimanapun kalian bertugas dan berada, sebab sumpah tersebut nantinya akan dimintai pertanggungjawaban oleh Tuhan YME,” kata Pangdam.

Lebih lanjut Pangdam mengatakan,”Tantangan dan tuntutan tugas TNI Angkatan Darat ke depan, tidaklah semakin ringan, namun semakin berat dan kompleks. Oleh karena itu dibutuhkan prajurit yang profesional dalam bidang tugasnya, berdisiplin, memiliki semangat pengabdian dan jiwa kejuangan yang tinggi. Janganlah kalian cepat berpuas diri dan terlalu berbangga hati dengan keberhasilan setelah menempuh pendidikan ini. Karena masih banyak pengetahuan dan keterampilan olah keprajuritan yang harus kalian pelajari dan kuasai sebagai bekal dalam menghadapi tugas yang akan datang.”

“Perlu kalian sadari, bahwa menjadi Prajurit TNI Angkatan Darat sudah meru-pakan pilihan hidup. Untuk itu, kalian harus bangga, jangan dinodai Institusi TNI AD dengan melakukan pelanggaran. Jadilah seorang prajurit yang senantiasa taat terhadap aturan hukum yang berlaku. Pegang teguh Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI serta jatidiri TNI,” tegas Pangdam.

Baca juga:  Persami Saka Wira Kartika Tumbuhkan Semangat Juang dan Bela Negara

“Laksanakan setiap tugas dengan sungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab. Maju terus pantang mundur dan jangan pernah setengah-setengah atau ragu-ragu. Sebab pengabdian kalian melalui prajurit TNI AD sudah menjadi pilihan yang terbaik. Tunjukan pengabdian terbaikmu kepada masyarakat, bangsa dan negara ini,” pungkas Pangdam.

Turut hadir dalam upacara tersebut Kasdam XVI/Ptm, Para Asisten Kasdam XVI/Ptm, Para Ka/Dan satuan jajaran kodam XVI/Ptm, Pa LO AU, dan Para Pejabat Negeri wilayah Salahutu. (Pendam 16)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel