Skip to main content
Kostrad

Prajurit Divif-2/Kostrad Bantu Evakuasi Kecelakaan Lalu Lintas

Dibaca: 52 Oleh 14 Apr 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kemanunggalan TNI-Rakyat bukan isapan jempol belaka, terbukti prajurit Divif- 2/Kostrad begitu sigap dan cekatan membantu masyarakat. Para prajurit membantu proses evakuasi kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Raya Singosari, tepatnya di depan Madivif -2/ Kostrad, Malang, Jawa Timur, Kamis (13/4/2017).

Proses evakuasi tersebut langsung dipimpin Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Divif-2/Kostrad Letkol Inf Domingus C.S. Soumokil dibantu beberapa anggota yang kebetulan sedang melaksanakan olahraga aerobik.

Dandenma Divif-2/Kostrad mengatakan, kejadian tersebut bermula ketika truck Mitsubishi Fuso Nopol S 9395 US melaju di depan Madivif -2/Kostrad dari arah Surabaya. “Walau dengan kecepatan sedang, namun muatan kendaraan tersebut terlalu berat dan menyebabkan as roda belakang patah,”ujarnya.

Dandenma Divif-2/Kostrad menyampaikan, para prajurit yang ikut membantu membersihkan sampah-sampah yang berserakan di jalan dari Denma, Denpal, Denhub dan Ajen Divif 2/Kostrat “Para prajurit pun bekerja dengan cepat agar jalan dapat digunakan kembali dan kemacetan pun dapat teratasi,”ungkapnya.

Untungnya kecelakaan tersebut tidak menimbulkan korban serius, “Tidak ada korban jiwa pada kecelakaaan ini, hanya menimbulkan kemacetan lalu lintas saja,” ungkap Komandan Denma Divif- 2/Kostrad.

Baca juga:  Tumbuhkan Kecintaan Tanah Air, Satgas Yonif 303 Nobar Film Sejarah

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel