Skip to main content
Kodam IX/Udayana

Seyogyanya Generasi Muda Turut Berperan Aktif Dalam Pembangunan

Dibaca: 30 Oleh 10 Apr 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Memasuki Hari kelima TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-98 TA 2017 Anggota Satgas TMMD tetap bersemangat bekerja bersama-sama rakyat membangun desa. Pada hari Minggu (9/4/2017) bertempat di Dusun Buayang, Desa Landih, Kecamatan Bangli, Kabupaten Bangli, dilaksanakan kegiatan pembukaan jalan baru dalam rangka TMMD ke-98 TA. 2017. Dimana tahun ini Kodim 1626/Bangli diberikan kepercayaan untuk melaksanakan program tersebut.

Sebelum melaksanakan kegiatan terlebih dahulu dilaksanakan pengecekan oleh Komandan SSK Kapten Inf Yudha Kencana serta membagi personel dan sektor yang harus dikerjakan.

Antusias masyarakat untuk mempercepat penyelesaian pembangunan ruas jalan penghubung tempek Dukuh dengan Tempek Gelagah di Dusun Buayang, Desa Landih, Kecamatan Bangli, ditunjukkan oleh para pemuda setempat. Terbukti, pada Minggu (9/4/2017), STT Giri Buana Banjar Buayang Landih, bersama-sama bahu membahu turut membantu TNI malaksanakan karya bakti memasang batu geladak di lokasi TMMD di desa setempat.

Kegiatan Karya Bakti yang digelar oleh Kodim 1626/ Bangli, dipimpin langsung oleh Kasdim 1626 Bangli Mayor Inf Suka Prajaka. Dalam kesempatan tersebut Kasdim menyampaikan pelibatan anggota STT Giri Buana dalam kegiatan tersebut bertujuan untuk mengajak generasi muda peduli dan mau membangun lingkungan, karena kedepannya merekalah yang akan menjadi penerus  di wilayahnya. “Sebagai tunas bangsa sudah seyogyanya generasi muda turut berperan aktif dalam pembangunan yang ada di wilayahnya sesuai kapasitasnya,” ungkapnya.

Baca juga:  Peletakan Batu Pertama oleh Sekda, Dandim serta Muspida Kabupaten Biak Numfor Awali Pelaksanaan TMMD

Sementara itu, Ketua STT Giri Buana banjar Buayang I Wayan Misi didampingi wakil Ketua Putu Arimbawa menyambut baik kegiatan TMMD ini. Sebab, dengan dibukanya akses jalan sepanjang 1.135 meter dengan lebar 6 meter itu, tentunya berbagai kemudahan berkaitan dengan transportasi akan sangat membantu warga setempat. Karenanya, para generasi muda tersebut, menyataan kesiapannya membantu TNI secara all out yaitu pada hari libur dan Minggu untuk mempercepat penyelesaian pembangunan ruas jalan tersebut.  “Kami siap bekerja bersama demi kemajuan banjar kami,” tandasnya. (Penrem 163)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel