Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Kejar Target Ketahanan Pangan, Babinsa Pacu Cocok Tanam Petani

Dibaca: 37 Oleh 22 Mei 2017Januari 19th, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Wamena. Koramil 1702-13/Batom bersama kelompok tani dan masyarakat kampung Batom II dimotori Danramil Batom Kapten Inf Ahmad Taufiq beserta anggota Koramil telah melaksanakan tanam padi yang sudah disemai dipersawahan seluas 50 x 25 meter sebagai sawah percontohan yang telah dikerjakan oleh anggota Koramil Batom, Sabtu (21/5/2017)

Kegiatan tersebut bertujuan untuk merangsang masyarakat untuk bercocok tanam terutama tanaman padi karena di daerah Distrik Batom cukup memadai kontur dan letak wilayahnya untuk dijadikan persawahan guna mencukupi kebutuhan pangan masyarakat Batom yang selama ini hanya mengandalkan dan mengharap pembagian beras Raskin dari pemerintah.

bra10a

Dari survei Danramil Batom berserta jajarannya, wilayah Distrik Batom dapat mencetak lahan persawahan 20 hektar kalau memang masyarakat dengan kesadaran tinggi memanfaatkan lahan tidur yang ada.

“Tidak menutup kemungkinan beberapa tahun kedepan Distrik Batom bisa menjadi produksi padi lokal”, ungkapnya.

Masyarakat Distrik Batom mengucapkan terima kasih atas penyampaian dan kerja keras seluruh anggota Koramil yang telah membantu untuk memajukan daerah ini dalam memproduksi padi yang selama ini belum pernah ada di Distrik Batom.

Baca juga:  Silaturahmi Danrem 172/PWY ke Rumah Anggota yang Sedang Berduka

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel