Skip to main content
Kodam XIV Hasanuddin

Pelihara Kemampuan Menembak, Makorem 142/Tatag Gelar Latbakjatri

Dibaca: 196 Oleh 31 Mei 2017Januari 19th, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Mamuju. Prajurit TNI AD selain dituntut memiliki kemampuan fisik yang prima juga harus mempunyai ketrampilan beladiri, semapta, ilmu medan dan menembak.

Seperti yang dilaksanakan oleh Makorem 142/Tatag, Bertempat di lapangan tembak Makorem Kelurahan Rangas, Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju digelar Latihan Menembak Senjata Ringan (Latbakjatri) TW. II dengan Materi Menembak pistol jarak 25 Meter Dan Menembak senapan Jarak 100 Meter, Selasa (30/5/2017).

3__1_

Latihan ini diikuti oleh para Perwira, Bintara dan Tamtama di lingkungan Makorem 142/Tatag. “Kita latih terus kemampuan menembak para prajurit Makorem dalam mendukung tugas pokok ke depan kaitannya dengan Profesionalisme Prajurit,” tegas Kasi Intel Korem 142/Tatag Letkol Kav Thomas.

“Diharapkan dengan latihan menembak dapat meningkatkan kemampuan bagi personel Korem 142/Tatag. Oleh sebab itu semua wajib untuk mengikuti latihan menembak senjata ringan, yang rutin dilaksanakan sekali dalam waktu tiga bulan,” ujar Kasi Intel Korem 142/Tatag.

3__3_

“Kepada anggota agar bersungguh-sungguh dalam latihan menembak, tingkatkan dan peroleh hasil yang baik, perhatikan faktor keamanan dalam latihan. Ikuti petunjuk pimpinan latihan, sehingga diharapkan mendapat hasil yang optimal,” pungkas Kasi Intel Korem 142/Tatag. (Penrem 142)

Baca juga:  Peduli Sesama di Bulan Ramadhan, Kodim 1412/Kolaka Bagikan Takjil Kepada Warga

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel