Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Pererat Hubungan Emosional dengan Rakyat

Dibaca: 9 Oleh 01 Jun 2017Januari 22nd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Wonosobo. Pelaksanaan terawih dan silaturahim yang dilaksanakan oleh Pemda Wonosobo terbagi dalam 8 kelompok. Komandan Kodim Wonosobo Letkol Czi Dwi Hariyono menjadi ketua tim kelompok V untuk mengunjungi Masjid AL-Hikmah Mertosari di Kelurahan Selomerto, Rabu (31/5).

Kegiatan Tarling (terawih keliling) bertujuan untuk menjalin tali silaturahmi/ukhuwah Islamiyah antara Pemda dengan masyarakat dalam rangka membangun masyarakat Wonosobo yang sejahtera dan berakhlakul karimah. Tarling merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan semenjak dahulu oleh Pemda Wonosobo. Selain Tarling, ada juga kegiatan keagamaan lainnya yaitu shalat subuh berjamaah. Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan bisa membangun kultur/budaya lebih erat lagi hubungan antara pemda, aparat keamanan dan rakyat untuk mewujudkan masyarakat sejahtera.

Dandim menyampaikan bahwa pihaknya selalu memonitor kehidupan masyarakat dan pembangunan dipelosok pedesaan, sehingga dengan terjalinnya tali silaturahmi antara umat dan ulama diharapkan dapat menangkal masuknya paham/ Radikal. Mengingat tanggal 1 Juni sebagai Hari Lahirnya Pancasila, maka dalam kesempatan tersebut Letkol Czi Dwi Hariyono mengatakan bahwa Pancasila merupakan dasar negara yang sangat cocok dengan situasi bangsa Indonesia dan Pancasila itu sudah sesuai dengan ajaran agama Islam. Tidak lupa, Dandim juga mengajak masyakat Selomerto untuk terus peduli dan waspada tehadap situasi yang berkembang saat ini.

Baca juga:  Anggota Kodim 0706/Tmg dan PPL Uji Coba Tanam Padi Varitas Ciherang Dengan Metoda Sri Organik

17__4_

Sementara Camat Selomerto, Supratman, S.H,. mengucapkan terimakasih dan rasa senangnya atas pelaksanaan Tarling di gelar di daerahnya. Pada acara puncak, kegiatan ini diisi dengan tausyiah dari perwakilan Kator Kemenag yaitu Ahmad Fauzi S.Ag. Dalam tausiyahnya Ahmad Fauzi menyampaikan bahwa pada malam keenam ini, diharapan ibadah syiam kita diterima Allah SWT.

17__6_

Ahmad juga menceritakan kisah tentang Imam Usman bin Affan yang memberikan keterangan bahwa kelak ada 4 golongan manusia yang akan mendapat kebahagiaan dan kecelakaan. Pertama, bahagia di dunia dan celaka di akherat yaitu orang yang mendapatkan kenikmatan di dunia dan melupakan tujuan apa kita hidup yaitu beribadah kepada Allah SWT. Kedua, celaka di dunia dan bahagia di akherat, yaitu golongan orang yang hidup di dunia banyak kekurangan tetapi menerima dengan ikhlas dan tabah tetapi tidak melupakan untuk beribadah kepada Allah. Ketiga, celaka didunia dan celaka di akherat merupakan orang yang rugi selamanya. Dan yang keempat, bahagia didunia dan bahagia di akhirat.

Baca juga:  Melalui TMMD, TNI Bersihkan Daerah Penyangga Pariwisata

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel