Skip to main content
Kodam I/Bukit Barisan

Panglima TNI Beri Penghargaan Kepada “Srikandi PPRC Natuna” Ibu Krisnawati

Dibaca: 128 Oleh 23 Agu 2017Januari 23rd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Medan. Panglima TNI Jenderal TNI Gatot Nurmantyo melalui Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Cucu Somantri memberikan penghargaan dan apresiasi kepada Ibu Krisnawati, Srikandi PPRC (Pasukan Pemukul Reaksi Cepat) di Natuna, Kepulauan Riau (Kepri), bertempat di Lounge Room Lantai I Makodam I/BB Jalan Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Selasa (22/8/2017).

Pangdam I/Bukit Barisan Mayjen TNI Cucu Somantri menyampaikan bahwa Panglima TNI sangat berterima kasih kepada Ibu Krisnawati, karena berkat bantuannya yang luar biasa, pelaksanaan latihan PPRC di Natuna bisa berjalan lancar, aman dan sukses. “Penghargaan yang diberikan kepada Ibu Krisnawati ini merupakan wujud ungkapan terima kasih, karena telah banyak membantu institusi TNI Angkatan Darat yang menggelar latihan PPRC di Natuna, Kepri beberapa waktu lalu,” ujar Pangdam.

4a__1_

“Sumbangsih Ibu Krisnawati kepada TNI, khususnya TNI Angkatan Darat sangat membantu pengembangan Alutsista di lingkungan TNI. Terima kasih yang sebesar-besarnya, semoga Tuhan Yang Maha Esa membalas segala jasa dan budi ibu,” ungkap Pangdam.

Baca juga:  Kasad Apresiasi Komponen Masyarakat Yang Telah Mendukung TMMD Ke-98

Sementara itu, Ibu Krisnawati menyampaikan bahwa dirinya selalu menyiapkan tenaga dan pikiran untuk membantu TNI dimana pun dan kapan pun. “Saya memang bukan prajurit, tetapi saya siap mengabdikan diri kepada bangsa dan negara, karena saya sangat mencintai TNI,” tuturnya.

Kegiatan ini turut dihadiri para Staf Ahli Pangdam I/Bukit Barisan, para Staf Khusus Pangdam, para Asisten Kasdam I/BB dan para Kabalakdam I/BB.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel