Skip to main content
Kodam II/Sriwijaya

Pangdam Sriwijaya Lepas Peserta Off Road Sriwijaya Adventure di Lampung Selatan

Dibaca: 112 Oleh 17 Sep 2017Januari 19th, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD-Lampung Selatan. Pangdam II/ Sriwijaya Mayjen TNI AM.Putranto bersama Wakil Gubernur Lampung H. Muklis Basri melepas peserta Off Road Sriwijaya Adventure 2017 dalam rangka memeriahkan HUT ke-72 TNI Tahun 2017, bertempat di lapangan parkir Hotel Elty Kalianda, Lampung Selatan, Provinsi Lampung, Sabtu (16/89/2017).

Sriwijaya Adventure Off Road merupakan Safari kegiatan Bhakti Sosial Pangdam II/ Sriwijaya di wilayah Kodam II/Swj di 5 provinsi dalam rangka memperingati HUT ke- 72 TNI yang diikuti oleh unsur Forkominda, 76 unit mobil 4×4, Motor Trail dan Perbakin. Khusus di wilayah Lampung, Adventure Off Road dilaksanakan di Kabupaten Lampung Selatan yang direncanakan berlangsung selama 2 (dua) hari.

4A__2_

Adapun start Adventure Off Road diawali dari Hotel Elty dan finis di Kampung Suak, Kalianda Lampung Selatan, dimana di tempat tersebut juga dilaksanakan bakti sosial diantaranya pengobatan massal untuk 200 orang, test IVA (pemeriksaan kanker Servik 100 orang) bekerjasama dengan Yayasan Kanker Indonesia Cabang Lampung, pelayanan KB untuk 150 orang serta Deteksi Dini Kanker Payudara untuk 100 orang dengan metode SADARI.

Baca juga:  Kejutan di Ultah 42 Kapolresta Kediri Dari Kodim Kediri

Disamping kegiatan tersebut, juga dilaksanakan bedah rumah 2 (dua) unit di kampung Suak, pembuatan sumur bor 2 unit, jambanisasi untuk 72 rumah serta pemberian 500 paket sembako untuk warga kurang mampu.

Hadir dalam kegiatan tersebut para Dandim jajararn Korem 043/Gatam, anggota IOF Lampung, IOF Jakarta, IMI Lampung, Perbakin Lampung, Ketua Persit PD II/Swj, pengurus dan anggota Persit KCK Korem 043/Gatam.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel