Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Piala Bergilir Karate Pangdam XVII/Cenderawasih Jatuh Ke Tangan KKI UNCEN

Dibaca: 65 Oleh 12 Sep 2017Januari 23rd, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Kejuaraan Daerah (Kejurda) Karate Piala Pangdam yang digelar di GOR Waringin, Kota Raja, Jayapura resmi ditutup oleh Kepala Staf Daerah Milter (Kasdam) XVII/Cenderawasih Brigadir Jenderal TNI Herman Asaribab, Sabtu (09/09/2017).

Dalam amanat Pangdam XVII/Cenderawasih yang dibacakan Brigadir Jenderal TNI Herman Asaribab mengatakan, Kejuaraan Karate yang telah dilaksanakan sejak selama tiga hari berjalan dengan lancar, aman dan tertib. Dalam kesempatan tersebut Pangdam juga mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang tulus kepada seluruh peserta yang ikut dalam kejuaraan tersebut.

7__1_“Hal tersebut tentunya tidak terlepas dari sikap kedewasaan para atlet Karate yang menyadari bahwa dalam suatu kejuaraan pasti ada pihak yang menang dan kalah. Untuk itu saya harapkan apapun hasil yang didapatkan dalam kejuaraan yang telah dilaksanakan patut disyukuri serta diterima dengan lapang dada sebagai ajang untuk menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan bangsa serta menggairahkan semangat berolahraga, khususnya Karate di wilayah Papua” ujar Pangdam.

Kepada tim yang menjadi juara Kasdam mengucapkan selamat dan menghimbau untuk tetap berlatih dan memanfaatkan hasil yang didapatkan dari kejuaraan tersebut dengan bijak.

Baca juga:  Kodim 1704/Sorong Menggelar Apel Bersama TNI-Polri

“Untuk tim yang belum menjadi juara agar jangan berkecil hati jadikanlah event yang telah berlangsung ini sebagai pengalaman berharga agar kejuaraan yang akan digelar berikutnya dapat menjadi terbaik. Kekalahan adalah kemenangan yang tertunda serta untuk menumbuhkan tekad bahwa hari esok harus lebih baik daripada hari ini” , tutup Kasdam.

Usai kejuaraan tersebut ditutup, kegiatan dilanjutkan dengan pembagian medali dan hadiah bagi seluruh pemenang. Kejurda Karate yang memperebutkan Piala begilir Pangdam XVII/Cenderawasih selama kurang lebih tiga hari tersebut dibagi dalam empat kategori yaitu Kata perorangan, Kata beregu, Kumite perorangan dan Kumite beregu.

Pada akhirnya Kontingen Kushin Ryu M Karatedo Indenesia (KKI) Universitas Cenderawasih (UNCEN) keluar sebagai juara umum dalam kejuaraan tersebut dan berhak membawa pulang Piala Bergilir Pangdam XVII/Cenderawasih dengan perolehan sembilan medali emas, enam medali perak dan enam medali perunggu.
Sebagai juara umum kedua dari Kontingen Kodim 1705/Paniai dengan perolehansSembilan medali emas, enam medali perak dan lima medali perunggu. Sedangkan juara umum III diraih oleh Kontingen INKAI PTC dengan perolehan empat medali emas, enam medali perak dan 10 medali perunggu.

Baca juga:  Babinsa Koramil 1703-02/Tigi Terima Vitamin HB-Vit 500 dari Kasad

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel