Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Amankan Perbatasan Sekaligus Bantu Dan Cerdaskan Masyarakat Wamena

Dibaca: 96 Oleh 22 Des 2017Januari 17th, 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Satuan tugas pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas ) RI-PNG Yonif Raider 323/BP Kostrad menggelar perpustakaan keliling menggunakan truk yang telah dimodifikasi.

Sejak pelaksanaan pra tugas di basis, satuan ini telah mempersiapkan salah satu program unggulan, yaitu “Truk Pustaka”. Truk yang keseharian digunakan untuk mengangkut personel ini dalam waktu 45 menit dapat diubah menjadi sebuah kendaraan multifungsi yang berbasis konsep truk pintar.

Kendaraan dinas angkut personel tersebut disulap menjadi arena untuk belajar dan bermain bagi anak-anak, diantaranya buku-buku bacaan, aneka permainan anak dan dilengkapi juga dengan perlengkapan multimedia untuk menonton film.

Kehadiran perdana Truk Pustaka Yonif Raider 323/Buaya Putih pada hari Selasa 19 Desember 2017 di Kampung Wamena Km 2 Asikie Boven Digoel. Hadirnya Truk Pustaka Buaya Putih di tengah-tengah warga disambut dengan penuh antusias warga.

4a__2_

Para pajurit Buaya Putih dipimpin oleh Kapten Inf M. Deri Saputra selaku Perwira Seksi Teritorial Satgas Yonif Raider 323 Kostrad mengadakan kuis, permainan dan pemutaran film untuk memotivasi anak-anak di Papua.

Baca juga:  Wujud Kemanunggalan, Prajurit Satgas Yonif 512 Bersama Warga Bangun Mushola di Perbatasan

Dalam kesempatan itu juga Dansatgas Yonif Raider 323 Kostrad Letkol Inf Agust Jovan Latuconsina, M.Si (Han) hadir di tengah-tengah masyarakat sekaligus memberikan bantuan kepada warga Wamena yang tinggal di Kampung Asikie berupa pakaian layak pakai, selimut, alat tulis, bola dan net voli.

Bantuan secara simbolis diterima oleh Timotius Kagoya selaku tokoh masyarakat di Kampung Wamena Asikie. Timotius mengatakan, kejadiran truk pustaka ini sangat membantu masyarakat pada informasi dan bacaan-bacaan yang berkualitas.

“Prajurit Kostrad hadir dengan penuh ramah di lingkungan kami, kami sangat haru dan bangga, “ujarnya.

Prajurit Batalyon 323/BP telah bertugas di daerah penugasan sejak awal Bulan Desember tahun ini.

“Puji Tuhan dan syukur kami ucapkan, kami juga sangat berterimakasih kepada seluruh prajurit Buaya Putih yang telah memberikan bantuan yang kami perlukan, ” tambahnya.

Kedepannya, truk pustaka ini akan keliling ke seluruh wilayah di sektor penugasan Yonif Raider 323/BP untuk memberikan sarana bantuan dalam bidang edukasi kepada masyarakat setempat.

Sesuai dengan tujuan dirancangnya konsep kendaraan ini agar dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat di Papua, khususnya di wilayah Merauke-Boven Digoel. (Pen Kostrad).

Baca juga:  Kodim 0502/Jakut Jaga Sinergitas dengan Polres Jakut

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel