Skip to main content
Kodam XVII/Cenderawasih

Truk Pintar Kostrad Hadirkan Keceriaan Bagi Anak-Anak di Perbatasan

Dibaca: 99 Oleh 19 Jan 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD-Merauke. Selain melaksanakan tugas pokok pengamanan di wilayah perbatasan, Satgas Pamtas Yonif Raider 323/BP juga melaksanakan pembinaan teritorial, salah satunya dengan menghadirkan Truk Pintar bagi anak-anak perbatasan, di Kampung Aiwat, Merauke, Papua, Kamis (18/1/2018).

bra2b

Dansatgas Yonif Raider 323/BP Kostrad Letkol Inf Agust Jovan Latucosina mengatakan, kendaraan Dinas (Randis) Truk Nps TNI ini dimodifikasi menjadi Mobil Pintar yang berisi buku bacaan dan cerita anak-anak. “Disamping itu, mobil pintar ini juga dilengkapi dengan bioskop mini yang menghadirkan film cerita anak maupun cara hidup sehat dan budi pekerti yang baik,”ujarnya.

Lebih lanjut disampaikan, selama ini anak-anak di perbatasan hanya bisa menikmati keseharian dengan ikut orangtua bekerja di kebun atau bermain seadanya. “Inilah yang membuat kita tergerak menghadirkan Truk Pintar dengan berbagi kebahagian kepada anak-anak yang tinggal di daerah perbatasan,”ungkapnya.

“Selain itu, prajurit juga mengajak anak-anak belajar mewarnai dan bermain dengan semua fasilitas yang cukup lengkap yang ada di Randis Truk Pintar tersebut, sehingga mereka selalu riang gembira. Antusias dan semangat anak-anak Kampung Aiwat untuk memanfaatkan Truk Pintar ini sangatlah tinggi,”ucap Letkol Inf Agust Jovan Latucosina.

Baca juga:  Danrem 172/PWY buka TMMD ke 95 di wilayah Kodim 1701/Jayapura

Dansatgas menambahkan, selain itu juga personel Satgas juga memberikan penyuluhan pola hidup sehat dan wawasan kebangsaan kepada anak-anak. “Kita ingin anak-anak di perbatasan juga bangga menjadi anak Indonesia, karena merekalah adalah generasi penerus bangsa,” tuturnya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel