Skip to main content
Kodam Iskandar Muda

Program Stop BAB Sembarangan Kodim 0116/Nagan Raya

Dibaca: 67 Oleh 08 Mei 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD – Nagan Raya. Babinsa Posramil Tripa Makmur melanjutkan kegiatan program Jambanisasi (Sanitasi). Pembuatan jamban untuk warga tersebut merupakan program sanitasi total berbasis masyarakat, di Kecamatan Tripa Makmur, Nagan Raya, Aceh, Senin (7/5/2018).

Pasiter Kodim 0116/Nagan Raya Kapten Arm Ainu Rokhman mengatakan, program ini merupakan program penyediaan sarana sanitasi jamban sehat (hygiene sanitation) berbasis masyarakat. Serta, meningkatkan kesadaran masyarakat untuk stop Buang Air Besar (BAB) sembarangan.

“Program stop BAB sembarangan dilakukan melalui kegiatan penyuluhan yang bersifat edukasi untuk memberikan ilmu pengetahuan kepada masyarakat akan pentingnya kesehatan lingkungan dan pembuatan jamban,” ujarnya.

Seperti yang dilakukan Bintara Pembina Desa (Babinsa) Posramil Tripa Makmur bersama dengan masyarakat bahu-membahu melaksanakan pembuatan jamban di rumah Bapak Ahmad, di Dusun Alue Bubon, Desa Kabu, Kecamatan Tripa Makmur.

Kegiatan pembuatan dimulai dengan penggalian lubang septic tank, pemasangan kloset, pembuatan bak mandi bagi Ahmad dan warga lainnya yang belum memiliki jamban.

Di tempat yang sama, Bapak Ahmad menyampaikan terima kasih kepada TNI atas kepeduliannya membantu pembuatan jamban bagi warga.

Baca juga:  Kajian Tes Kesegaran Jasmani “A” Bagi Personel Kategori Usia 50 Tahun Ke Atas

“Kami akan memanfaatkan dengan sebaik-baiknya jamban ini, sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tidak lagi buang air besar di sungai, karena sudah ada jamban sehat yang hadir di rumah setiap warga,”tuturnya.(Pendam IM)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel