Skip to main content
Kodam V/Brawijaya

HIPAKAD Tulungagung Resmi Dikukuhkan

Dibaca: 115 Oleh 12 Nov 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TULUNGAGUNG, tniad.mil.id – Komandan Koramil (Danramil) 0807/10 Pakel, Kapten Inf Suparyadi memimpin upacara pengukuhan anggota Himpunan Putra Putri Keluarga Angkatan Darat (HIPAKAD) Tulungagung di halaman kantor Kecamatan Rejotangan, Jalan Kandung 01, Desa Rejotangan, Kecamatan Rejotangan, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur (Jatim), Minggu (11/11/2018).

HIPAKAD beranggotakan pemuda-pemudi dari keluarga besar prajurit/militer maupun sipil di lingkungan TNI-AD.

Pengukuhan HIPAKAD Tulungagung tersebut merupakan acara lanjutan dari kegiatan napak tilas Tentara Republik Indonesia Pelajar (TRIP) dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2018, start dari SMKN 3 Boyolangu dan finish di kantor Kecamatan Rejotangan, Tulungagung. Pengukuhan ditandai dengan ‘memandikan’ pengurus HIPAKAD yang telah mengikuti napak tilas tersebut.

Dandim 0807/Tulungagung, Letkol Inf Wildan Bahtiar, S.I.P
dalam amanat tertulisnya pada acara tersebut yang dibacakan Danramil 0807/10 Pakel mengatakan, pengurus dan anggota HIPAKAD merupakan organisasi masyarakat (Ormas) yang memiliki visi dan misi membangun kerja sama dengan jajaran TNI dalam mengemban tugas-tugas menjaga kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca juga:  Kodim 0804/Magetan Gelar P4GN Triwulan III TA. 2016

“Kami tegaskan, anggota ormas ini dilarang radikal dan harus berperan dalam menjaga kedaulatan NKRI,” ujar Wildan.

Lebih lanjut dikatakan, para pengurus HIPAKAD harus memiliki wawasan kebangsaan yang luas. Untuk itu, ia berpesan agar para pengurus terus memacu diri untuk meningkatkan wawasan kebangsaan.

“Untuk mengemban tugas, setiap pengurus harus terus meningkatkan kemampuan diri dengan meningkatkan wawasan kebangsaan,” pesannya.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel