Skip to main content
Kodam XVI/Pattimura

Babinsa Kodim 1508/Tobelo Sosialisasi Penerimaan Calon Prajurit TNI AD

Dibaca: 276 Oleh 20 Feb 2019Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Dalam rangka membangkitkan minat pelajar menjadi anggota TNI, Babinsa jajaran Kodim 1508/Tobelo, turut melaksanakan sosialisasi penerimaan prajurit ke sekolah-sekolah di wilayah binaan masing-masing.

Tersebut disampaikan Dandim 1508/Tobelo Letkol Kav Tri Sugiarto, dalam rilis tertulisnya, di Halmahera Utara, Rabu (20/2/2019).

Diungkapkan Dandim, sosialisasi ini merupakan informasi dan pemberitahuan kepada siswa sekolah dan masyarakat tentang adanya penerimaan calon prajurit, sekaligus juga menarik minat generasi muda untuk menjadi prajurit TNI AD.

Lebih lanjut disampaikan, salah seorang Babinsa Koramil 1508-02/Galela, Sertu Asmar ikut melaksanakan sosialisasi penerimaan prajurit TNI AD, di Madrasah Aliyah Alkarimah, Desa Dokulamo, Kecamatan Galela Selatan, pada Selasa (19/02/2019).

Dalam kegiatan tersebut lanjut Tri Sugiarto, Babinsanya secara gamblang menjelaskan persyaratan untuk masuk menjadi prajurit dengan mendaftarkan secara Online atau langsung bisa ke Ajenrem ataupun Kodim dengan melengkapi persyaratan yang telah ditentukan.

“Para pelajar tidak usah sungkan-sungkan untuk bertanya ke Koramil atau ke Kodim apabila ada yang berminat menjadi prajurit TNI AD, para Babinsa siap membantu mengarahkan para calon untuk menjadi prajurit TNI AD, baik pria ataupun wanita, “pungkasnya. (Dispenad)

Baca juga:  Bangun Terus Rasa Kebanggaan Masyarakat Terhadap TNI

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel