Skip to main content
Pasukan Garuda

17-an Ala Satgas MPU Konga UNIFIL, Pererat Soliditas dan Solidaritas

Dibaca: 38 Oleh 19 Agu 2019Tidak ada komentar
17-an Ala Satgas MPU Konga UNIFIL, Pererat Soliditas dan Solidaritas
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Kegiatan peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan RI yang digelar Satgas MPU Konga XXV-K/UNIFIL, tidak hanya meriah, namun juga semakin mempererat soliditas dan solidaritas seluruh personelnya, dalam mendukung tugas sebagai pasukan perdamaian.

Hal tersebut disampaikan Dansatgas MPU Konga XXV/K UNIFIL Letkol Cpm Sony Yusdarmoko dalam keterangan tertulisnya di Lebanon Selatan, Sabtu (17/8/2019).

 

17-an Ala Satgas MPU Konga UNIFIL, Pererat Soliditas dan Solidaritas

Diungkapkan Sony, lomba yang diadakan antara lain tenis meja mini yaitu pertandingan tenis meja dengan meja yang kecil. Selanjutnya dilanjutkan dengan lomba bakiak panjang, lomba memasukkan bola pingpong ke dalam kaleng dan lomba makan kerupuk.

17-an Ala Satgas MPU Konga UNIFIL, Pererat Soliditas dan Solidaritas

“Lomba-lomba tersebut dibuat secara berkelompok atau antar tim. Selain memeriahkan momen hari kemerdekaan tujuan lomba-lomba tersebut adalah mempererat soliditas dan solidaritas sebagai salah satu modal utama dalam menjalankan tugas operasi pemeliharaan perdamaian, ” ujarnya.

Pada malam hari, tambah Sony, usai sholat Maghrib berjamaah dilaksanakan malam tasyakuran dengan doa dan makan malam bersama dengan seluruh prajurit.

“Kegiatan ini adalah sebagai ungkapan rasa syukur atas usia kemerdekaan Republik Indonesia dan doa untuk kemajuan bangsa dan negara tercinta, Indonesia,” pungkasnya.

Baca juga:  Puncak Peringatan HUT Ke-76, Pangdam II/SWJ Gelar Acara Syukuran dan Wisuda Purnawira

Seluruh personel Satgas Konga yang sedang melaksanakan tugas misi menjaga perdamaian dibawah bendera UN melaksanakan upacara Peringatan Kemerdekaan ke -74 Republik Indonesia. Berbagai macam kegiatan lomba juga digelar, selain pada internal Satgas, juga melibatkan warga lokal setempat. (Dispenad)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel