TNI AD – Koramil 09 Tegalrejo Kodim 0705/Magelang menggelar aksi menanam pohon dan bersih sungai di bantaran Sungai Kalisono Dusun Kalitengah sampai Sungai Elo Desa Banyuurip Kecamatan Tegalrejo, Minggu (26/11).
Kegiatan ini diprakasai oleh Garda Rescue Kota Magelang, Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPBR) Lereng Sumbing, Komunitas Kali Bersih Magelang, Magelang Rescue Community (MRC), Joglo -S, Resopal dan Wahana lingkungan Indonesia (WAHLI) Kota Magelang.
Kegiatan itu diikuti sebanyak 148 peserta yang terdiri atas personel Koramil 8 orang ,Garda Rescue Kota Magelang 22 orang , gabungan dari Peduli Sungai FPBR, MRC, Joglo-S, Resopal Dan WAHLI 14 orang serta Warga Desa Banyuurip 105 Orang.
“Kegiatan itu diadakan untuk menjaga bahaya Banjir di musim hujan dan menjaga kelestarian alam ” ujar Danramil 09/Tegalrejo Kapten Inf Sunarto di sela kegiatan tersebut.
Kegiatan dibagi dalam tiga pos, Pos satu di sungai Dusun Kalitengah, Pos dua di sungai Kalisono dan Pos tiga disungai Elo yang diawali penanaman 150 bibit tanaman produktif dan dilanjutkan kegiatan bersih sungai.
Marlan sebagai koordinator lapangan menuturkan bahwa, kegiatan ini bertujuan membantu pemerintah dalam mengurangi polusi dan pencemaran sungai sehingga menjadikan bantaran Sungai Elo menjadi lebih sejuk dan nyaman. “Kegiatan itu merupakan salah satu langkah untuk menggugah kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan,” jelasnya.
“Kami berharap dengan adanya aksi tanam pohon dan bersih sungai ini, masyarakat lebih peduli untuk menjaga kelestarian lingkungan sekitar sehingga tercipta lingkungan yang bersih dan nyaman,” katanya.
Koordinator Garda Rescue Kota Magelang Edi Wijonarum mengatakan, sebagai bagian dari masyarakat Kota Magelang pihaknya mendukung sepenuhnya program pemerintah menuju Indonesia hijau berseri.
“Kami berharap dapat selalu bersinergi dengan aparat dan pemerintah dari tingkat kabupaten/kota hingga kelurahan serta dan masyarakat sekitar,” katanya.