
JAKARTA, tniad.mil.id – Berkat aksi gerak cepat dan sigap Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 623/BWU dari Pos Salamkai, korban Kecelakaan Lalu Lintas (Laka Lalin) tunggal berhasil dievakuasi ke Puskesmas Distrik Salamkai, Kabupaten Tambrauw, Papua Barat, Jumat (2/6/2023).
Letda Inf Moh. Shodlig selaku Danpos Satgas mengatakan bahwa aksi sigap para personel Satgas ini berawal dari laporan warga setempat yang melihat terjadinya Laka Lalin.
“Setelah mendapatkan laporan dari masyarakat, personel kami langsung menuju ke TKP dan betul telah terjadi kecelakaan yang mengakibatkan dua orang luka berat dan satu orang meninggal dunia,” ujarnya.
Menurut saksi di lapangan, kecelakaan bermula dari sebuah mobil truk bermuatan roti yang melaju dari arah Sorong menuju arah Sausapor mengalami kecelakaan di jalan menurun akibat rem blong.
“Kemudian kami mengevakuasi para korban yang mengalami luka berat, dibantu personel dari Polsek Moraid. Kemudian kami juga mengevakuasi korban yang terjepit di bagian depan truk, untuk selanjutnya dievakuasi ke Sorong,” katanya.
Adapun identitas para korban luka diantaranya, Mustakim, beralamat di Jalan Klamono, Kecamatan Aimas, dan Chrisdianto K, beralamat di Jalan Makam, Kelurahan Malasom, Kecamatan Aimas. Berkat kesigapan anggota Satgas, keduanya segera mendapat penanganan medis.
Sementara korban meninggal dunia atas nama Nur Cahyo Andar, beralamat di Jalan Kontoner, SP3, Sorong, juga dapat cepat mendapat penanganan lebih lanjut. (Dispenad)
- Aksi Cepat Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 623/BWU Evakuasi Korban Laka Lalin
- Aksi Cepat Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 623/BWU Evakuasi Korban Laka Lalin
- Aksi Cepat Satgas Pamtas Kewilayahan Yonif 623/BWU Evakuasi Korban Laka Lalin