
JAKARTA, tniad.mil.id – Personel Satgas Yonif 144/JY membagikan masker ke rumah-rumah warga Desa Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Kapuas Hulu Kalimantan Barat sebagai upaya mencegah penyebaran Covid – 19.
Hal ini disampaikan Dansatgas Pamtas Letkol Inf Andri Suratman dalam keterangan tertulisnya, Jumat (1/4/2022).
Dijelaskan Dansatgas, masker merupakan penghalang sederhana yang bisa membantu mencegah percikan pernapasan yang berisi virus dari orang lain masuk ke dalam tubuh.
“Satgas kami terus berupaya menekan penyebaran Covid-19 dengan cara bagikan masker kerumah-rumah warga, ini merupakan bentuk kepedulian dan peran nyata anggota Satgas untuk menghindari penyebaran Covid-19 meskipun tinggal di perbatasan, ” ucapnya.
Jangguk selaku Kepala Desa, merasa senang atas dibagikan masker oleh personel Satgas.
“Kami juga bisa mengumbau kepada masyarakat bahwa pentingnya memakai masker baik dalam beraktivitas sehari-hari maupun dalam ruangan agar terhindar dari wabah penyakit, ” pungkasnya.(Dispenad)