Skip to main content
Satgas Pamtas

Anjangsana, Cara Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Menjalin Komunikasi Dengan Masyarakat

Dibaca: 36 Oleh 04 Mar 2023Tidak ada komentar
Anjangsana, Cara Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/BS Menjalin Komunikasi Dengan Masyarakat
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

JAKARTA, tniad.mil.id – Satgas Pamtas RI-PNG Yonif 132/Bima Sakti Pos Ampas melaksanakan kegiatan anjangsana di Kp.Ampas, Distrik Waris, Kab.Keerom, Provinsi Papua, Jumat (3/2/2023).

Berbagai upaya terus dilakukan Satgas Yonif 132/BS untuk menjaga stabilitas dan keamanan di wilayah perbatasan Papua, salah satunya dengan melakukan kegiatan anjangsana yang dilakukan oleh Pos Ampas di salah satu desa binaannya.

Kegiatan anjangsana ini memiliki tujuan untuk bersilaturahmi dan mempererat hubungan personel satgas dengan masyarakat Kp.Ampas, dan juga bertujuan untuk mengetahui situasi dan kondisi warga yang ada di desa tersebut.

“Kegiatan ini akan sering kami lakukan sebagai wujud kepedulian kami dengan masyarakat Papua serta membantu kesulitan-kesulitan yang dialami warga kami disini,” ujar Letda Inf Irwan Silalahi.

Sementara itu, Bapak Matias Yafok (42), salah satu warga Desa Ampas, merasa senang atas kedatangan personel satgas ke desa dan mengucapkan rasa terima kasih kepada anggota pos yang selalu datang melihat masyarakat yang ada di Kp.Ampas.

“Saya senang, karena bapak-bapak melihat kami di sini, saya bahagia sekali Bapak TNI sudah memperhatikan kami di sini, dan membantu kesulitan kami, membantu mengobati kami yang sakit,” ujar Bapak Matias Yafok.(Dispenad)

Baca juga:  Cegah Malaria, Satgas Yonif 413 Bagikan Kelambu Disinfektan di Papua

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel