
Dandim 0733 Kota Semarang Letkol Kav Puji Setiono selaku ketua pengurus cabang FORKI Kota Semarang memberikan surat tugas dan melepas 17 orang anggota FORKI Kota Semarang yang terdiri dari 4 orang pengurus sebagai Manager, Pelatih dan Official serta 13 orang Atlit FORKI Kota Semarang untuk mengikuti Kejuaraan Provinsi Karate se Jawa Tengah. Kejuaraan Provinsi Karate se Jawa Tengah yang akan dilaksanakan pada tanggal 7 s.d 9 Agustus 2015 bertempat di GOR Patriot Semarang.
Upacara pelepasan dan pemberian surat tugas dilaksanakan di aula Kodim 0733 Kota Semarang, dan di hadiri oleh seluruh pengurus FORKI Kota Semarang, Pasi Intel, Pasipers, Pasiter dan seluruh anggota Kodim 0733 Kota Semarang.
Dalam sambutannya Dandim 0733 Kota Semarang Letkol Kav Puji Setiono berharap pendidikan Karate-Do dapat membentuk dan membina manusia yang berkepribadian yang luhur, berbudi pekerti yang jujur, berperilaku sopan santun, memiliki semangat juang yang tinggi serta mempunyai kedewasaan mental.
Dengan team kita mengikuti kejuaran-kejuaran daerah tentunya akan melahirkan atlet-atlet baru untuk tingkatan nasional dan internasional. Kita harus punya mimpi, target kita Atlit FORKI Kota Semarang harus bisa masuk menjadi Atlit Nasional dan Internasional. Oleh karena itu, kita harus mempersiapkan diri dari sekarang.