Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Babinsa Bentuk Karakter Bangsa Melalui Kegiatan PBB Siswa

Dibaca: 37 Oleh 04 Mar 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Guna memberikan pembinaan karakter pada anak usia dini, merupakan upaya memberikan pembekalan wawasan kebangsaan dan bela negara dan materi PBB di lapangan, kegiatan ini diterapkan bertujuan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan kehidupan bangsa dan membangun manusia seutuhnya, Jum’at (4/3).

Tujuan lain dari kegiatan ini, menumbuhkan rasa tanggungjawab, cinta tanah air dan rasa nasionalisme yang tinggi. Diharapkan dengan pemberdayaan ini anak anak diajak untuk lebih siap dalam membentengi berbagai pengaruh negatif yang akan merusak tatanan generasi penerus.

Pemberian pembekalan materi PBB ini diikuti oleh perwakilan siswa sebagai kader di sekolahnya, Sertu Sukardi, mengatakan, “Kalian sebagai duta, tolong ditekuni dilaksanakan dan diaplikasikan dalam setiap kegiatan seperti upacara bendera, pesta siaga, kegiatan pramuka dan kegiatan lain yang berkaitan dengan pembentukan sikap, karakter dan pembentukan disiplin siswa, “ katanya.

Guru BP (Bimbingan dan Penyuluhan) SD Negeri Bendungan Palupi, S.Pd mengatakan, “Pihaknya merasa terbantu dengan kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan kuantitas SDM anak yang nantinya berdampak pada nama baik Sekolah di mata masyarakat, sehingga ini masih harus terus ditingkatkan dan diupayakan inovasi inovasi kegiatan yang diarahkan kepada mutu para anak didik yang diharapkan, sehingga kedepan dapat berdaya guna dan berhasil guna sebagai kader bangsa yang memiliki kepribadian, budi pekerti dan sopan santun yang luhur, “ ujar Palupi menjelaskan.

Baca juga:  Dandim 0732/Sleman Resmikan Jalan Karbhak Dusun Beteng

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel