Skip to main content
Kodam XVI/Pattimura

Babinsa Koramil 1508-01/Tobelo Terima Penyerahan Senpi dari Warga

Dibaca: 157 Oleh 26 Feb 2018Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

TNI AD-Tobelo. Danpos Tobelo Selatan Serma Jimmy Letelay dan Babinsa Talagapaca Serda Susanto Santubi menerima penyerahan 1 (satu) pucuk senjata api akitan (menyerupai revolver) dan 10 butir munisi SS-1 MU 5 Tj Lot. 91, di Desa Talagapaca, Kecamatan Tobelo Selatan, Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara, Minggu (25/2/2018).

bra1b

Kesadaran masyarakat khususnya wilayah Kecamatan Tobelo Selatan akan bahayanya kepemilikan senjata api terus meningkat. Ini juga berkat gencarnya sosialisasi yang dilakukan Koramil 1508-01/Tobelo.

Penyerahan senjata ini berawal dari kegiatan komunikasi sosial yang dilakukan Danpos Tobelo Selatan Serma Jimmy Letelay dan Babinsa Talagapaca Serda Susanto Santubi di wilayah Kecamatan Tobelo Selatan. Dalam kesempatan tersebut salah seorang masyarakat menyerahkan senjata api rakitan beserta amunisi pasca konflik beberapa tahun silam. Semula Senpi dan munisi tersebut diserahkan ke Kades Talagapaca, Maria Joel, kemudian menyerahkannya ke Danpos Tobelo Selatan dan Babinsa Talagapaca.

Dandim 1508/Tobelo Letkol Kav Tri Sugiarto saat ditemui awak media menyampaikan, Senpi yang diserahkan masyarakat merupakan senjata yang biasa digunakan untuk berburu binatang hutan. “Namun kita tetap menghimbau kepada masyarakat pemilik Senpi agar menyerahkannya kepada aparat keamanan untuk menghindari penyalahgunaan senjata tersebut,” ujarnya.

Baca juga:  Staf Hukum Korem berikan sosialisasi Hukum Lalin Kepada Anggota

“Kami sangat mengapresiasi kesadaran warga yang sudah mau menyerahkan senjata api kepada TNI dan berharap ini bisa menjadi contoh bagi warga lainnya khususnya yang masih menyimpan Senpi supaya dapat menyerahkan. Hal ini juga tidak lepas dari himbauan anggota kami kepada masyarakat serta kedekatan atau kepercayaan masyarakat kepada TNI,”tutur Dandim. (Pendam 16)

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel