Skip to main content
Kodam IV/Diponegoro

Babinsa Melaksanakan Upsus Tanam Padi Sistem Jajar Legowo

Dibaca: 44 Oleh 20 Mei 2016Tidak ada komentar
#TNIAD #TNIADMengabdiDanMembangunBersamaRakyat

Babinsa Desa Kebumen Koramil-10/Pringsurat Serka Suwarna bersama Ka KUPT Dintanbunhut Bapak Edi Budi Suwarno melaksanakan Upsus pendampingan kepada anggota Poktan Rukun Makmur I  Dusun Kaligetas Jurang dalam rangka pelaksanaan tanam padi Inpari-33 seluas 2 hektar umur 14 hari, Jumat (20/05/2016).

Babinsa Desa Kebumen Koramil-10/Pringsurat Serka Suwarna menyampaikan dalam rangka mendukung program pemerintah tentang swasembada pangan serta untuk meningkatkan produksi dan produktivitas khususnya tanaman padi, jagung dan kedelai diwilayah binaan. Kami terus mengajak para petani untuk menanam padi dengan benih jenis unggul yang tahan terhadap serangan hama (OPT) dan mengikuti pola tanam yang sudah terbukti hasilnya yaitu jajar legowo baik 2-1, 3-1 maupun 4-1 dengan benih yang ditanam secara satu persatu diharapkan dengan pola tanam tersebut tanaman berada dipinggir semua sehingga anakan atau rumpun yang dihasilkan semakin banyak. Para petani kami pantau terus menerus agar dalam pelaksanaan tanam padi sesuai program dan arahan yang berkaitan dengan jajar legowo guna untuk meningkatkan produksi dan produktivitas dengan harapan penghasilan petani bertambah dan lebih semangat dengan adanya pendampingan Babinsa dan PPL.

Baca juga:  Anak Difabel Terima Pembekalan Bela Negara

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel